Suara.com - Siapa sangka, di awal tahun 2025 ini Honda memperkenalkan 'senjata' barunya yang bikin kompetitor ketar-ketir. Harga lebih murah dari Honda BeAT dan memiliki fitur melimpah.
Dilansir dari AutocarIndia, skutik baru dari pabrikan berlogo sayap mengepak bernama Honda Dio. Bayangkan sebuah skutik kompak yang tidak hanya ramah di kantong, tapi juga dipenuhi fitur modern yang bikin melongo.
Berbicara soal harga, Honda Dio 2025 hadir dengan banderol yang bikin kantong aman. Varian standarnya dilepas dengan harga 74.930 Rupee (sekitar Rp 14,17 juta), sementara sang kakak, varian DLX, ditawarkan seharga 85.648 Rupee (sekitar Rp 16,2 juta). Wow!
Bandingkan dengan Honda BeAT Deluxe Smart Key yang saat ini menghabiskan Rp 19,93 juta dari dompet kalian.
Yang bikin skutik ini makin menarik adalah layar digitalnya yang kece. Membentang seluas 4,2 inci, panel instrumen ini tidak sekadar pajangan.
Segala informasi yang dibutuhkan tersedia dengan tampilan yang ciamik. Tak lupa, port USB Type-C yang siap mengisi daya gadget kesayangan Anda di tengah perjalanan.
Bicara soal penampilan, Honda Dio 2025 tampil dengan pilihan warna yang bikin kepala menoleh. Dari Imperial Red Metallic hingga Mat Marvel Blue, setiap warna punya karakternya sendiri.
Varian DLX bahkan tampil lebih gaya dengan pvelg alloy yang tidak hanya mempercantik tampilan tapi juga mempertajam handling.
Di balik tubuh mungilnya, tersimpan mesin 109,51 cc yang bertenaga namun tetap ramah lingkungan. Dengan kekuatan 7,75 dk dan torsi 9,03 Nm, skutik ini siap mengantar pengendara melesat di jalanan kota dengan efisien berkat teknologi Idling Stop System (ISS).
Meski saat ini masih berkeliaran di jalanan India, kehadiran Dio 2025 seperti angin segar di padang gurun. Ia membuktikan bahwa teknologi canggih tidak harus selalu datang dengan harga selangit.
Bayangkan sensasi mengendarai skutik yang tidak hanya hemat isi dompet, tapi juga dipenuhi fitur melimpah yang biasanya hanya ada di motor-motor premium!
Sayangnya motor ini baru hadir di pasar India. Meski belum pasti kapan akan menyapa penggemar skutik di Tanah Air, kehadiran Dio 2025 memberi gambaran menarik tentang masa depan skutik ekonomis.
Siapa bilang skutik murah harus tampil seadanya? Honda Dio 2025 membuktikan bahwa dengan budget terjangkau, Anda tetap bisa tampil maksimal dan menikmati teknologi terkini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
Terkini
-
LEPAS L8 Turut Diboyong ke GJAW 2025, Tawarkan Standar Baru di Dunia Otomotif Indonesia
-
7 Mobil Jepang Bekas Paling Worth It untuk Pekerja Gaji UMR
-
Tampil Lebih Gagah Mitsubishi New Pajero Sport Bawa Pembaruan Total
-
Harley-Davison Wajib Cemas, Monster Suzuki Ini Jauh Lebih Ganas
-
5 Kelebihan Bobibos untuk Lawan Harga BBM Mahal bagi Seluruh Pemilik Kendaraan
-
4 Mobil Bekas Irit Cuma Rp60 Jutaan Buat Liburan Akhir Tahun, Ideal untuk Keluarga Kecil
-
Lebih dari Sekadar Moge, Ini 7 Senjata Rahasia Honda Africa Twin Terbaru 2025
-
7 Fakta Istimewa Polytron FOX 350, Motor Listrik Cerdas Harga Subsidi Cocok untuk Pemula
-
Jangan Coba-coba Copot Pelat Nomor, Polisi Punya Trik Baru di Operasi Zebra dan Dendanya Buat Nyesek
-
Pajak Mobil Avanza Berapa? Intip Estimasi di November 2025