Suara.com - Bayangkan sebuah helm yang harganya bisa membawa pulang Yamaha Aerox baru. Gila? Memang. Tapi itulah yang ditawarkan AGV lewat si menawan Pista GP RR Pantera. Dengan banderol mencapai Rp 30 juta, helm ini tak sekadar pelindung kepala tapi membuat para kolektor helm premium gigit jari.
Dalam laman resmi AGV, helm ini memang memiliki kualitas premium. Dibalut karbon fiber 100 persen yang seksi, Pantera tampil bak predator malam dengan balutan hitam legam.
Sentuhan krom oranye pada ventilasi dan visor-nya cukup brilian seperti kilau mata macan kumbang yang mengintai mangsanya di kegelapan.
Jangan salah, ini bukan cuma soal tampang. The Doctor - Valentino Rossi sendiri turun tangan dalam pengembangannya. Hasil? Helm ini lolos standar FIM dan E22.06 dengan nilai sempurna. Bahkan dilengkapi sistem minum built-in untuk para pembalap yang haus kemenangan.
Yang bikin helm ini makin hot yakni edisinya super terbatas. Seperti pendahulunya - Futuro dan Electrum - Pantera diprediksi bakal ludes dalam hitungan jari. Para kolektor sudah membobol tabungan dan siap memburu si macan hitam ini.
"Tapi masak helm seharga motor?"
Dari laman resminya tercantum banderol mencapai 1.882 Dolar Amerika Serikat atau setara dengan Rp 30,697 juta. Artinya helm ini bisa ditukar dengan Yamaha Aerox Alpha yang dibanderol mulai dari Rp 29 jutaan.
Well, ketika teknologi balap bertemu tangan seni Italia dan ditaburi eksklusivitas, harga jadi nomor kesekian.
Luca Marini, Franco Morbidelli, dan Marco Bezzecchi sudah membuktikan kehebatan seri Pista GP RR di lintasan MotoGP. Sekarang, AGV membawa teknologi yang sama ke jalanan, dibungkus dengan desain yang bikin menoleh berkali-kali.
Baca Juga: Trik Bersihkan Visor Helm, Jangan Biarkan Jadi Buram
Tertarik? Siapkan dompet tebal atau cukup kagumi dari jauh sambil mengusap dada. Pilihan ada di tangan kalian.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Biaya Cabut Berkas Mobil dan Cara Mengurusnya
-
Cara Balik Nama Mobil: Panduan Mudah untuk Pemilik Baru Kendaraan Bekas
-
Kapan Waktu Terbaik Beli Mobil Baru? Ini Pilihannya agar Hemat Puluhan Juta
-
Toyota Perpanjang Periode Harga Pre-Book Veloz Hybrid di Rp 299 Juta
-
Gaji Rp5 Juta Bisa Dapat Mobil Apa? Ini 5 Rekomendasi Mobil Murah dan Tips Biar Cicilan Tak Seret
-
Terpopuler: Wali Kota Selamat usai Ditembak RPG Mobil Bikin Penasaran, Suzuki Terdepak dari Thailand
-
Detik-Detik Wali Kota di Filipina Ditembak RPG, Mobil Rp600 Jutaan Jadi Penyelamat
-
McLaren Endurance Racing Kini Diperkuat Teknologi Pelumas Kelas Dunia
-
Komparasi Dua EV Mungil: Changan Lumin vs Seres E1
-
Tak Cuma Estetika, Ini Alasan Orang Lebih Suka Toyota Yaris Bakpao Dibanding Yaris Lele