- PHK Massal Intai Pabrik Sepeda Motor di Vietnam
- Honda Terdampak Larangan Motor Bensin
- Pemerintah Vietnam Larang Motor Bensin Berkeliaran di Hanoi Mulai 2026
Suara.com - Pemerintah Jepang dan produsen otomotif raksasa seperti Honda Motor menyuarakan kekhawatiran mendalam atas rencana larangan sepeda motor bensin di Hanoi, Vietnam, mulai 2026.
Kebijakan larangan motor bensin dan hanya memperbolehka motor listrik yang melintas, dinilai dapat memicu gelombang pemutusan hubungan kerja (PHK) besar-besaran dan mengganggu stabilitas pasar kendaraan roda.
Perdana Menteri Vietnam, Pham Minh Chinh, pada Juli 2025, mengumumkan larangan motor bensin di pusat Hanoi mulai pertengahan 2026 sebagai bagian dari upaya nasional mengurangi polusi udara.
Larangan ini akan diperluas secara bertahap, mencakup area lebih luas pada 2028 dan berpotensi diterapkan pada kota-kota besar lain di Vietnam.
Kedutaan Besar Jepang di Hanoi telah mengirimkan surat resmi kepada otoritas Vietnam, memperingatkan bahwa larangan mendadak tersebut dapat memukul lapangan kerja di industri pendukung, termasuk dealer dan pemasok suku cadang.
Jepang mendesak pemerintah Vietnam untuk menerapkan peta jalan elektrifikasi yang tepat dengan masa transisi yang memadai, agar industri dapat menyesuaikan diri tanpa guncangan pasar.
Pasar sepeda motor Vietnam merupakan salah satu yang terbesar di dunia, dengan nilai sekitar US$4,6 miliar pada 2025. Tingkat kepemilikan sepeda motor di negara berpenduduk lebih dari 100 juta jiwa ini mencapai sekitar 80 persen, menjadikannya salah satu yang tertinggi di dunia.
Asosiasi Produsen Sepeda Motor Vietnam, yang dipimpin Honda dan juga menaungi Yamaha serta Suzuki, bahkan turut menyampaikan kekhawatiran serupa.
"Kebijakan tersebut dapat menyebabkan gangguan produksi dan risiko kebangkrutan bagi perusahaan dalam rantai pasokan," tulis Asosiasi dalam suratnya kepada pemerintah Vietnam, mengutip Reuters.
Baca Juga: 6 Pilihan Oli Honda Supra X 125 Terbaik untuk Atasi Mesin Kasar Bagi Para Rider Harian
Para produsen memperkirakan ratusan ribu tenaga kerja, hampir 2.000 dealer, dan sekitar 200 pemasok komponen akan terdampak. Mereka meminta masa transisi minimal 2-3 tahun untuk beradaptasi serta mengembangkan infrastruktur pengisian daya dan standar keselamatan untuk motor listrik.
Honda yang saat ini menguasai sekitar 80 persen pangsa pasar roda dua Vietnam dengan penjualan 2,6 juta unit tahun lalu, akan menjadi pihak yang paling terpengaruh. Perusahaan asal Jepang ini terus melobi pemerintah untuk merevisi arahan larangan tersebut.
Perwakilan Honda sempat mengisyaratkan kemungkinan pengurangan kapasitas produksi, namun menegaskan tidak berencana menutup pabrik dan memantau situasi.
Honda memiliki empat pabrik di Vietnam, dengan mayoritas produknya masih menggunakan bensin, meski kini mulai memperkenalkan motor listrik seperti CUV e: dan ICON e:.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Biaya Cabut Berkas Mobil dan Cara Mengurusnya
-
Cara Balik Nama Mobil: Panduan Mudah untuk Pemilik Baru Kendaraan Bekas
-
Kapan Waktu Terbaik Beli Mobil Baru? Ini Pilihannya agar Hemat Puluhan Juta
-
Toyota Perpanjang Periode Harga Pre-Book Veloz Hybrid di Rp 299 Juta
-
Gaji Rp5 Juta Bisa Dapat Mobil Apa? Ini 5 Rekomendasi Mobil Murah dan Tips Biar Cicilan Tak Seret
-
Terpopuler: Wali Kota Selamat usai Ditembak RPG Mobil Bikin Penasaran, Suzuki Terdepak dari Thailand
-
Detik-Detik Wali Kota di Filipina Ditembak RPG, Mobil Rp600 Jutaan Jadi Penyelamat
-
McLaren Endurance Racing Kini Diperkuat Teknologi Pelumas Kelas Dunia
-
Komparasi Dua EV Mungil: Changan Lumin vs Seres E1
-
Tak Cuma Estetika, Ini Alasan Orang Lebih Suka Toyota Yaris Bakpao Dibanding Yaris Lele