Suara.com - Untuk memiliki kendaraan roda empat sebetulnya tidak harus yang mahal dan baru. Di pasaran tersedia beragam jenis mobil bekas yang cocok untuk karyawan gaji UMR.
Apabila Anda jeli, ada beberapa merek mobil bekas berkualitas dengan harga terjangkau. Bahkan ada beberapa dealer menawarkan DP dan cicilan yang ringan.
Beberapa mobil bekas yang dijual di pasaran, terdiri dari sedan, hatchback, atau MPV. Anda tinggal pilih dan sesuaikan dengan budget pengeluaran per bulannya.
Biasanya karyawan suka jenis kendaraan yang simple, tampilan kekinian, performa mumpuni. Bisa dipakai untuk mobilitas atau memenuhi lifestyle harian. Ada juga mobil jenis MPV yang menawarkan kenyaman kabin luas, sehingga cocok bawa anggota keluarga.
Namun, sebelum memutuskan untuk membeli mobil bekas. Anda harus memperhatikan kondisi serta kelengkapan mobil. Pilih merek mobil dari brand yang minim biaya perawatan dan operasionalnya.
Artikel di bawah ini akan membantu Anda untuk menemukan mobil impian Anda dari brand-brand ternama yang dikenal baik reputasinya di dunia otomotif.
Mobil-mobil di bawah ini paling banyak dicari, irit BBM, mesin gak rewel, tampilan kekinian, serta ketersediaan suku cadang melimpah. Cocok dipakai untuk karyawan, pemula atau wanita karier.
Kami rangkum jadi 5 rekomendasi terbaik. Berikut ulasannya.
1. Toyota Agya - 2019
Rekomendasi yang pertama adalah Toyota Agya tahun produksi 2019 yang bisa Anda dapatkan dengan harga sekitar Rp100 juta hingga Rp139 juta.
Baca Juga: 7 Mobil Rp 50 Jutaan 3 Baris yang Punya Desain Stylish dan Irit BBM
Beberapa dealer menawarkan DP dengan angsuran ringan hingga Rp2 jutaan dengan tenor 5 tahun. Mobil ini hadir dengan desain eksterior yang kompak dan modern, cocok untuk mobilitas di perkotaan.
Masuk ke kabin, Toyota Agya 2019 menawarkan suasana yang modern serta fungsional. Sementara bagian interior dirancang untuk kenyaman maksimal, dengan bentuk kursi yang ergonomis dan cukup luas untuk menampung lima penumpang.
Fitur hiburan lengkap, seperti konektifitas USB, bluetooth, dan AUX. Anda tetap bisa mendengkarkan musik di tengah kemacetan meski sedang menerima panggilan telepon.
Mobil ini telah dibekali mesin berkapasitas 1.200 cc, empat silinder yang mampu menghasilkan tenaga hingga 88 PS dengan torsi maksimum 108 Nm. Irit BBM sehingga bisa menekan biaya operasional.
2. Daihatsu Ayla - 2013
Rekomendasi selanjutnya adalah Daihatsu Ayla yang dibanderol sekitar Rp60 juta hingga Rp90 jutaan, Tergantung tipenya.
Beberapa dealer menawarkan DP murah dengan angsuran yang terjangkau sekitar Rp2 jutaan untuk masa tenor 5 tahun.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Toyota Indonesia Kuasai 58 Persen Ekspor Otomotif Nasional Lewat Mobil Hybrid Rakitan Lokal
-
5 Motor Matic Bekas Bagasi Super Lega: Muat Helm, Harga Mulai Rp5 Jutaan
-
2 Mode Canggih di Suzuki Satria F150 di Masa Depan, Solusi Anti Pegal Tanpa Tarik Kopling
-
Indonesia Masuk Daftar Negara dengan Tujuan Ekspor Mobil China Terbanyak di Dunia
-
6 Mobil Bekas Paling Irit Bensin, Pajak Murah, dan Perawatan Anti-Pusing untuk Usia 25-40 Tahun
-
Bermodal Banyaknya Peserta Pameran, IIMS 2026 Klaim Bisa Datangkan Pembeli Serius
-
BeAT Karbu 2014 Sekarang Laku Berapa? Ini Tips Simpel agar Motor Cepat Terjual
-
5 Rekomendasi Mobil Sedan Keren untuk Anak Muda, Elegan dan Sporty
-
Kencang Rasa Jazz, Muat 7 Orang Seharga LCGC: Ini Dia Fakta Honda Mobilio 2020
-
Benarkah Mematikan AC Mobil saat Tanjakan Bisa Tambah Tenaga Mesin? Ini Fakta Teknisnya!