Suara.com - Jalanan dan lalu lintas di perkotaan membutuhkan kendaraan yang gesit, irit bahan bakar, serta nyaman untuk digunakan sehari-hari. Berbagai model mobil dari Suzuki bisa menjawab tantangan jalanan perkotaan ini. Sebagai salah satu produsen otomotif terkemuka di Tanah Air, Suzuki menawarkan berbagai model mobil yang cocok untuk jalanan perkotaan.
Mulai dari desain yang stylish hingga fitur yang canggih, Suzuki juga menawarkan kenyamanan dan berbagai fitur menarik lainnya. Berikut ini ada beberapa model mobil perkotaan dari Suzuki yang cocok untuk aktivitas sehari-hari.
1. Suzuki Karimun
Suzuki Karimun merupakan generasi pertama yang mempunyai desain eksterior berbentuk kotak yang sangat khas serta fungsional, membuatnya mudah dikenali di jalanan serta memberikan ruang kabin yang lebih optimal.
Mobil ini terlihat seperti kendaraan yang siap untuk menjelajahi belantara jalan perkotaan yang padat dengan bodi kompak dan garis-garis lurus. Meski tergolong kecil, Suzuki Karimun tetap menawarkan interior yang cukup luas dan fungsional.
Kabin generasi pertama mempunyai desain yang sederhana tapi fungsional, lengkap dengan instrumen yang mudah dibaca. Mobil ini menggunakan mesin 1.000 cc yang menawarkan performa efisien untuk penggunaan di perkotaan.
Suzuki Karimun di pasar mobil bekas dijual di kisaran harga mulai dari Rp60 jutaan.
2. Suzuki Splash
Suzuki Splash menawarkan desain yang compact dan modern. Ukurannya yang mungil membuat mobil ini mudah dikendarai serta parkir di jalanan kota yang cukup padat. Desainnya yang compact juga memberikan kesan bergaya yang cocok untuk anak muda.
Meski memiliki bodi yang compact, mobil ini memiliki ruang kabin yang lumayan lega. Tinggi atapnya memberikan kesan luas dan tidak membuat penumpang merasa sempit. Mobil ini juga dilengkapi bagasi yang cukup luas untuk membawa barang bawaan sehari-hari.
Suzuki Splash dilengkapi mesin 1.2 liter yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 85 PS dengan torsi 113 Nm.
Baca Juga: Cocok untuk Koleksi dan Bahan Modifikasi Anak Muda: Berapa Harga Suzuki Truntung?
Suzuki Splash dipasarkan di dealer-dealer mobil bekas di kisaran harga mulai dari Rp60 jutaan.
3. Suzuki Aerio
Suzuki Aerio memiliki desain eksterior yang tidak terlalu menonjol lewat permainan lekuk-lekuk yang dinamis. Bagian depannya justru terlihat lebih ke arah klasik, cocok untuk kamu yang suka mobil tanpa mempedulikan tampilan luar.
Tampilan samping mobil ini tampak seperti perkawinan silang antara sedan, hatchback, serta station wagon. Dimensinya cukup kompak dibandingkan MPV, cukup dinamis dan lincah untuk pemakaian di kota-kota besar.
Mobil ini memiliki mesin dengan kapasitas 1.500 cc 4-silinder yang dipadankan dnegan 16 valve DOHC VVT.
Suzuki Aerio sudah tidak dijual lagi di Indonesia. Mobil sekennya dipasarkan di kisaran harga Rp40 jutaan.
4. Suzuki Swift
Suzuki Swift hadir dengan desain eksterior yang sporty serta dinamis, menjadikannya memiliki daya tarik tertentu sejak generasi pertama diluncurkan. Grille bagian depannya berbentuk heksagonal dengan lampu depan yang tegas sehingga memberikan kesan agresif.
Berita Terkait
-
Cocok untuk Koleksi dan Bahan Modifikasi Anak Muda: Berapa Harga Suzuki Truntung?
-
Berapa Pajak Tahunan Suzuki Gixxer SF 250? Intip Lengkap dengan Spesifikasi dan Harga
-
7 Mobil Bekas Seharga Honda Vario yang Tangguh dan Masih Layak Pakai
-
Liburan Akhir Tahun Mau Wisata Pegunungan? Ini 6 Mobil Manual Irit tapi Perkasa, Harga Mulai 45 Juta
-
3 Jagoan Alternatif Innova Zenix untuk Keluarga Dana Terbatas, Pasaran Bekasnya Bikin Hati Tenang
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
5 Mobil Bekas Legendaris Tangguh Rp 50 Jutaan, Cocok Buat Bepergian Jauh
-
5 Rekomendasi Motor Listrik Mirip Kawasaki Ninja yang Gagah dan Sporty
-
Bebas Risau dari BBM Problematik: Tengok Dulu Harga Motor Polytron November 2025
-
Bebas Risau Kelangkaan BBM SPBU Swasta: Intip Harga Mobil Polytron
-
Mobil Keluarga Idaman? Tengok Harga Toyota Fortuner Bekas untuk Persiapan Libur Akhir Tahun
-
5 Rekomendasi Motor Listrik Mirip Nmax dengan Jok Besar dan Empuk
-
Wuling Mitra EV Jalani Uji Coba Bersama TransJakarta, Dorong Transportasi Umum Ramah Lingkungan
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik Sedan Terbaik yang Murah dan Mewah
-
Komunitas Motor Bandung Gelar Riding Unik Bernuansa Horor
-
7 Mobil Bekas Suzuki 50 Jutaan Selain Karimun untuk Keluarga Kecil dan Mahasiswa