Otomotif / Motor
Senin, 05 Januari 2026 | 14:52 WIB
Honda NS150LA, motor mirip Vespa (2banh.vn)
Baca 10 detik
  • Honda NS150LA edisi Imlek 2026 hadir dengan warna mewah Goddess Red.
  • Mesin 149cc bertenaga namun irit, konsumsi BBM hanya 2,3 liter.

  • Fitur keselamatan lengkap mencakup ABS, TCS, hingga Dashcam dan TPMS bawaan.

Di pasar Tiongkok, Honda NS150LA edisi Imlek ini dibanderol seharga 15.880 Yuan atau setara Rp37,9 juta.

Angka ini terbilang sangat menarik (Value for Money) jika dibandingkan dengan kompetitornya, Vespa, yang varian 150cc-nya di Indonesia sudah menyentuh angka Rp50-60 jutaan.

Dengan harga Rp37 jutaan, konsumen mendapatkan desain Eropa, mesin Jepang 150cc, dan fitur keselamatan lengkap.

Meski saat ini baru tersedia untuk pasar Tiongkok, kehadiran NS150LA menjadi bukti bahwa Honda semakin serius menggarap segmen skutik retro modern yang banyak diminati konsumen Asia, termasuk Indonesia. Kita tunggu saja apakah PT Astra Honda Motor (AHM) akan memboyong model serupa ke Tanah Air tahun ini.

Load More