Otomotif / Motor
Senin, 26 Januari 2026 | 14:36 WIB
Kymco DINK G150, penantang Honda ADV160 (2banh.vn)
Baca 10 detik
  • Tangki bensin 12 liter mampu tempuh jarak hingga 450 km tanpa henti.
  • Fitur keselamatan lengkap dengan ABS 2-channel dan TCS yang bisa dimatikan.
  • Ergonomi ramah postur Asia dengan tinggi jok hanya 780 mm.

Suara.com - Dominasi Honda ADV160 di segmen skutik adventure kelas ringan tampaknya bakal mendapat gangguan serius. Pabrikan asal Taiwan, Kymco, baru saja melepas "monster" kecil mereka bernama DINK G150. Bukan sekadar motor matic biasa, spesifikasi yang dibawa motor ini benar-benar menyasar kelemahan para kompetitornya.

Jika kamu hobi touring tapi malas sering-sering mampir SPBU, motor ini mungkin adalah jawaban dari doa-doamu.

Monster Tangki Bensin: Jakarta-Semarang Sekali Isi?

Inilah poin yang paling bikin geleng-geleng kepala. Di saat skutik 150-160cc pada umumnya hanya membekali diri dengan tangki 6 sampai 8 liter, Kymco DINK G150 tampil "gila" dengan tangki berkapasitas 12 liter.

Kapasitas ini tergolong tidak umum dan sangat masif untuk kelas 150cc.

Mari kita hitung-hitungan kasar. Dengan klaim konsumsi BBM rata-rata di angka 2,2 hingga 2,5 liter per 100 km, skutik ini secara teoritis mampu menempuh jarak 450 km dalam kondisi tangki penuh.

Bayangkan, jarak itu setara perjalanan dari Jakarta hingga mendekati Semarang tanpa perlu sekalipun mampir ke pom bensin.

Fitur ini jelas menjadi nilai jual utama bagi para petualang jarak jauh yang mengutamakan efisiensi waktu.

Kymco DINK G150, penantang Honda ADV160 (2banh.vn)

Ergonomi: Gahar Tapi Ramah "Short Rider"

Baca Juga: Usai Beli Motor Bekas, Simak Alur dan Syarat Mengurus Mutasi Keluar Kendaraan

Kymco paham betul bahwa motor adventure seringkali mengintimidasi karena tinggi joknya.

Namun, DINK G150 didesain sangat membumi. Dengan tinggi jok 780 mm, motor ini sangat bersahabat bagi postur tubuh rata-rata orang Asia.

Kaki bisa menapak sempurna, memberikan rasa percaya diri lebih saat macet-macetan.

Keseriusan Kymco menggarap detail adventure juga terlihat dari ground clearance setinggi 135 mm yang dipadukan dengan ban dual-purpose.

Mau hajar polisi tidur tinggi, naik trotoar, atau melibas jalanan berlubang khas ibu kota? Gas terus! Ditambah lagi, adanya windshield yang bisa diatur manual membuat perjalanan jauh minim terpaan angin di dada.

Fitur Keselamatan Bukan Kaleng-Kaleng

Load More