Singapore Tourism Board (STB) dan MasterCard bekerja sama untuk memberikan pengalaman dan penawaran berbelanja terbaik di Singapura bagi para pengunjung. Sebagai bagian dari kampanye Golden Jubilee Singapura, kolaborasi ini ditujukan bagi mereka yang mengunjungi Singapura di tahun 2015.
Kemitraan MasterCard dengan Singapore Tourism Board merupakan bagian dari komitmen untuk mendukung industri pariwisata setempat, dengan meningkatkan pengalaman para pemegang kartu MasterCard saat mengunjungi negara tersebut. Sejak 2012, Singapura telah menjadi bagian dari program MasterCard Priceless Cities, yang berupaya untuk menghubungkan individu dengan kegemaran mereka masing-masing – Berbelanja (Shop); Makan (Eat); Bermain(Play); Bermalam (Stay) – dan memberikan mereka kesempatan untuk menikmati Singapura dengan cara yang baru dan menarik.
“2015 merupakan tahun pencapaian yang luar biasa bagi Singapura dan kami telah mempersiapkan beragam pengalaman dan aktivitas yang bertujuan untuk menjadikan tahun 2015 sebagai tahun yang spesial bagi para tamu-tamu terhormat kami yang datang dari berbagai negara. Kami sangat senang dapat bermitra dengan MasterCard untuk menghadirkan berbagai penawaran istimewa yang eksklusif untuk meningkatkan pengalaman para pengunjung saat berada di Singapura,” ujar Lynette Pang, Assistant Chief Executive, Singapore Tourism Board dalam siaran pers, Selasa (8/12/2015).
“Melalui Priceless Singapore, MasterCard ingin memberikan kejutan serta kegembiraan dengan kehadiran berbagai pengalaman eksklusif dan akses istimewa, yang dirancang untuk dinikmati para pemegang kartu bersama dengan orang-orang terdekat mereka. Masih banyak perayaan yang akan hadir dalam Golden Jubilee Singapura tahun ini, yang merupakan tahun pencapaian bagi Singapura. Kami merasa terhormat dapat bermitra dengan Singapore Tourism Board serta dapat berpartisipasi untuk meningkatkan pengalaman berharga para wisatawan saat mengunjungi Singapura,” ujar Deborah Goldingham, Head of Marketing, Asia Tenggara, MasterCard.
Penawaran Eksklusif dari MasterCard
Dengan perayaan Golden Jubilee di Singapura yang hadir hingga akhir tahun ini, para pengunjung dapat menikmati berbagai pengalaman eksklusif, seperti Meet & Greet dengan pemeran dari Saturday Night Fever the Musical, Private Tours, serta sebuah pengalaman bersantap di Gardens by the Bay. Selain itu, para pengunjung juga dapat menikmati layanan VIP Tours di Universal Studio dan penawaran spesial bersantap di lebih dari 50 restaurant di Singapura untuk 2 orang. Silahkan merujuk ke Lampiran A* untuk informasi penawaran lebih detil.
Shop & Be Rewarded
Untuk memperingati hari kemerdekaannya yang ke-50, Singapore Tourism Board (STB) juga mengeluarkan edisi terbatas kartu prabayar (prepaid card) MasterCard Golden Jubilee. Para wisatawan yang berkunjung ke Singapura dapat menerima sebuah MasterCard Prepaid Card senilai S$50 dengan berbelanja sebesar S$800 di 16 mall di Singapura yang berpartisipasi dalam perayaan ini. Namun, apabila transaksi menggunakan MasterCard, maka hanya diperlukan transaksi sebesar S$600 untuk melakukan penukaran (redemption) guna mendapatkan kartu prabayar edisi terbatas tersebut. Khusus bagi wisatawan dari China dan Indonesia dapat menukarkan sebuah prepaid card senilai S$100 apabila mereka berbelanja senilai S$1,000 dengan menggunakan kartu MasterCard. Tidak hanya itu, para pengunjung juga dapat mengikuti undian bulanan untuk memenangkan hadiah berupa perjalanan berharga (priceless) kembali ke Singapura secara gratis, persembahan dari MasterCard.
Kampanye Golden Jubilee ini diluncurkan pada bulan Mei 2015 untuk menawarkan berbagai deal dan pengalaman istimewa bagi para pengunjung. Penawaran yang tidak terbatas tersebut meliputi tiket pesawat dengan harga spesial, menginap di hotel, pengalaman ritel, penawaran santapan spesial, serta tiket untuk mengunjungi tempat-tempat menarik di Singapura. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi
Berita Terkait
-
Timnas Singapura Disambut Bak Pahlawan, Dapat Bonus Rp25,5 Miliar Usai Lolos ke Piala Asia 2027
-
Indonesia Gandeng Singapura Integrasikan Kawasan Batam-Bintan-Karimun
-
Lolos ke Piala Asia 2027, Pelatih Singapura Berterima Kasih kepada Guru Penjas
-
Bawa Singapura ke Piala Asia setelah 41 Tahun, Striker Keturunan Pacitan Semringah
-
Pesona Gunung Bromo: Menggoda Wisatawan untuk Menyaksikan Keindahan Alam
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence