Suara.com - PT Architas Asset Management Indonesia resmi berubah nama menjadi PT AXA Investment Managers Select Indonesia (AXA IM Indonesia) pada akhir 2023 lalu, setelah bergabung secara global ke dalam grup AXA Investment Managers (AXA IM).
Sebagai bagian dari AXA IM yang merupakan salah satu manajer investasi terbesar di dunia, AXA IM Indonesia berkomitmen untuk menjadi mitra terpercaya yang mampu memberikan solusi inovatif dalam bidang manajer investasi.
Selain itu, AXA IM Indonesia akan memiliki fokus yang lebih tajam dan peran yang semakin kuat di bidang manajer investasi baik di kancah nasional maupun global.
"AXA IM Indonesia akan memperkuat posisi perusahaan untuk menjadi salah satu pemimpin pasar di Indonesia dalam industri manajer investasi dengan produk-produk baru serta rencana pengembangan pasar dan aspek lainnya," kata Edhi Santoso Widjojo, Presiden Direktur PT AXA Investment Managers Select Indonesia.
"Melalui identitas baru ini, didukung dengan sumber daya dan keahlian manajer investasi yang mumpuni, serta jejaring pasar yang lebih luas, baik di tingkat lokal maupun global. AXA IM Indonesia kini lebih siap untuk memberikan layanan yang terbaik bagi seluruh nasabah dan masyarakat, serta memajukan industri pengelolaan investasi di Indonesia,” pungkasnya.
Dengan mengusung semangat baru dan transformasi yang mencerminkan keunggulan di berbagai aspek, AXA IM Indonesia mengutamakan kecermatan manajemen risiko, peningkatan sistem layanan manajemen, serta konsultasi investasi yang profesional.
Berdasarkan strategi untuk perkembangan bisnis lebih lanjut di bawah manajemen AXA IM, pemilihan nama AXA IM Indonesia ini menjadi nama yang paling tepat dalam menjalankan rencana bisnis di Indonesia.
"Secara global, bisnis AXA IM telah tumbuh dan berkembang pesat. Sejalan dengan komitmen untuk memberikan solusi investasi yang kredibel, kami hadir di Indonesia sebagai pasar prioritas di Asia saat ini. Kami berharap dengan kolaborasi bersama tim di Indonesia, kami dapat membangun kesuksesan yang lebih besar, serta memperluas layanan dan produk kepada nasabah,” ujar Matthieu André, CEO of AXA Investment Managers Select - Global.
Lebih lanjut lagi, dengan adanya perubahan nama ini, semua entitas hukum PT Architas Asset Management Indonesia akan berubah untuk mencerminkan nama barunya yaitu PT AXA Investment Managers Select Indonesia.
Baca Juga: Heboh! Menteri Bahlil Diduga Terima Suap dari Izin Tambang, Ini Langkah KPK
Identitas visual brand akan mengikuti konsep yang dijalankan oleh AXA IM.
Berita Terkait
-
Sepakat Kembangkan PLTA di Indonesia: PLN dan J&F S.A Brasil Teken MoU di Depan Dua Presiden
-
Wakaf: Dari Ibadah Menuju Investasi Sosial Syariah yang Produktif
-
Vale Pastikan Proyek Nikel Morowali Hasilkan Manfaat Sosial Nyata
-
Properti Kawasan Pendidikan Melonjak, Hunian Vertikal Tawarkan Investasi Dengan Return Menarik
-
AI 'Bunuh' Media? Investor Kelas Kakap Justru Ungkap Peluang Emas, Ini Syaratnya
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence