Suara.com - Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Hamim Ilyas, menyoroti pentingnya membaca Ayat Kursi yang terdapat dalam Surah Al-Baqarah Ayat 255. Ayat ini disebut sebagai salah satu ayat paling istimewa dalam Al-Quran, yang memiliki banyak keutamaan bagi umat Islam.
Ayat Kursi dimulai dengan bacaan, "A’udzubillahiminasyaitonirrajim, Allahu la ilaha illa hu, hayyul qayyum." Dalam Tafsir At-Tanwir, ayat ini dikupas secara mendalam terkait kekhususannya yang membuatnya dihargai oleh umat Islam.
Hamim menjelaskan bahwa Ayat Kursi tidak hanya dibaca sebagai bentuk perlindungan, tetapi juga digunakan sebagai wirid untuk mendekatkan diri kepada Allah.
Dalam penjelasannya, Hamim mengutip hadis Nabi yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari dari Abu Hurairah. Hadis ini menyebutkan bahwa siapa yang membaca Ayat Kursi sebelum tidur akan mendapatkan perlindungan dari Allah hingga pagi hari, sehingga setan tidak dapat mendekatinya.
"Ini menjadikan Ayat Kursi sebagai ayat perlindungan yang sangat penting untuk diamalkan," ungkap Hamim dalam pengajian Tarjih pada Rabu (25/12/2024), dikutip dari website resmi Muhammadiyah.
Hamim mengutip kisah Ubay bin Ka’ab, seorang sahabat Nabi yang ditanya oleh Rasulullah tentang ayat paling agung dalam Al-Qur'an.
Ubay menjawab dengan menyebut Ayat Kursi, dan jawabannya dibenarkan oleh Nabi. Pengetahuan tentang Ayat Kursi ini, kata Hamim, dapat membantu umat Islam hidup lebih ringan dengan menyadari keesaan Allah dan pengaturan-Nya terhadap alam semesta.
Selain itu, Hamim menyoroti makna mendalam dari kata "Hayyul Qayyum" yang terkandung dalam Ayat Kursi. "Hayy" bermakna bahwa Allah adalah Tuhan yang Maha Hidup, yang mengatur seluruh kehidupan. Sementara itu, "Qayyum" berarti Allah Maha Tegak, yang tidak bergantung pada apapun.
"Keberadaan makhluk sepenuhnya bergantung pada Allah," jelas Hamim.
Mengakhiri kajian, Hamim mengajak umat Islam untuk tidak hanya membaca Ayat Kursi sebagai bacaan perlindungan, tetapi juga memahami maknanya yang membangun kesadaran tauhid. Dengan demikian, membaca Ayat Kursi sebelum tidur dapat menjadi ibadah yang membawa ketenangan sekaligus pengingat akan kebesaran Allah.
Berita Terkait
-
Momen Gemas Kamari, Putri Jennifer Coppen Celingak-celinguk saat Dibacakan Ayat Kursi Kala Rewel
-
Keutamaan Membaca Ayat Kursi Sebelum Tidur
-
Bacaan Ayat Kursi Tulisan Arab dan Artinya
-
Bacaan Ayat Kursi Lengkap dan Manfaat Dahsyatnya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Manfaat dan Keutamaan Membaca Ayat Kursi Setiap Hari
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
Terkini
-
Tanggal Berapa Puasa Ramadan 2026 Dimulai: Ini Versi Pemerintah dan Muhammadiyah
-
Doa Malam 27 Rajab, Mustajab Memohon Cita-cita
-
Amalan-amalan Bulan Syaban Menurut Anjuran Rasulullah dan Ulama
-
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh Tahun 2026, Lengkap Niat, dan Amalan Sunah
-
Amalan Bulan Rajab Menurut Ustaz Adi Hidayat, Evaluasi Total Kualitas Hidup
-
Awal Rajab NU dan Muhammadiyah 2025, Ini Tiga Amalan yang Bisa Dijalankan
-
Hukum Mewarnai Rambut dalam Islam, Apakah Boleh Menurut Ulama dan Fiqih?
-
KH Abdul Muid Ahmad, Ulama Rendah Hati dari Ponpes Al Muayyad Wafat Hari Ini
-
Bacaan Surat Yasin Lengkap 83 Ayat, Latin, Terjemahan, dan Keutamaan Jantung Al-Qur'an
-
Tata Cara dan Niat Sholat Gerhana Bulan 7 September 2025 untuk Imam dan Makmum