Suara.com - Panitia Pelaksana Asian Games 2018 atau Indonesia Asian Games Organizing Committee (INASGOC) memiliki rencana untuk untuk menggelar partai final cabang olahraga panahan di ruang terbuka Monas, Jakarta Pusat.
Menanggapi hal itu, Wakil Gubernur Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno memastikan pemerintah Jakarta akan mendukung penuh rencana INASGOC.
"Saya sangat mendukung kalau memang Inasgoc ingin sesuatu backdrop yang spektakuler ya, Monas lah. Kami ikut saja arahan daripada Inasgoc, kami siap pokoknya," ujar Sandiaga usai menghadiri acara di kantor Bersama KPBU RI, Gedung Capital Place, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Kamis (15/2/2018).
Politikus Partai Gerindra ini mengatakan area Monas bisa digunakan sebagai tempat pertandingan beberapa cabang olahraga.
Pemerintah DKI, kata dia, siap mensukseskan pesta olahraga terbesar di Asia ke-18 ini. "(Monas) bisa untuk olahraga, kami akan mendorong apa lagi nih 55 tahun sekali. Ini suatu ajang yang kita perlu dukung," kata Sandiaga.
Namun, Gubernur Jakarta Anies Rasyid Baswedan mengaku belum dengar rencana kawasan Monas dijadikan sebagai tempat penyelenggaraan final panahan.
"Belum dengar. Nanti kami lihat," kata Anies di Balai Kota Jakarta.
Salah satu alasan area Monas dijadikan tempat untuk partai final panahan karena cabor panahan saat ini sedang tren.
Menggelar pertandingan di ruang terbuka diharapkan bisa mengundang kehadiran massa dalam jumlah yang lebih besar.
Berita Terkait
-
Anies Desak Banjir Sumatera Ditetapkan Jadi Bencana Nasional
-
Pakar UIKA Dukung Anies Desak Status Bencana Nasional untuk Aceh dan Sumatera
-
Pesan Anies Baswedan untuk Relawan Muda: Demokrasi Tumbuh dari Warga yang Mau Turun Tangan
-
Gelaran Reuni Akbar 212 di Monas
-
Suasana di Monas Jelang Reuni Akbar 212
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta
-
Pemain NBA Didenda Rp417 juta karena Ngomong Kasar di Siaran TV
-
Perjalanan Manis Janice Tjen di 2025: Tembus 50 Besar Dunia dan Rajai SEA Games
-
Naoya 'The Monster' Inoue Pertahankan Gelar, Ini Daftar Lengkap Juara Dunia WBC Terbaru
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
BWF Resmi Beri 'Protected Ranking' untuk Gregoria Mariska Tunjung