Suara.com - Tim Thomas Indonesia meraih kemenangan perdana pada laga penyisihan Grup B Piala Thomas 2018. Hendra Setiawan dan kawan-kawan menang mudah dengan skor 5-0 atas Kanada, dalam pertandingan yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Minggu (20/5/2018).
Anthony Sinisuka Ginting membuka keunggulan Indonesia, setelah berhasil mengandaskan perlawanan Jason Anthony Ho-Shue dua gim langsung dengan skor 21-11, 21-18.
Menurut Anthony, faktor angin di Impact Arena, khususnya lapangan 4 sedikit banyak mempengaruhi permainannya. Walau berhasil menang, dirinya mengaku akan terus beradaptasi, khususnya dalam masalah angin.
“Hari ini main sudah lumayan enak. Game pertama saya bisa mengatasi. Game kedua sempat tertinggal juga akhirnya bisa saya kejar. Paling tinggal adaptasi sedikit masalah angin. Jadi akurasinya juga harus diperbaiki lagi,” Ungkap Anthony Ginting, dilansir dari laman resmi PBSI, Minggu (20/5/2018).
Pada pertandingan kedua, giliran Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang menyumbangkan poin. The Daddies julukan Hendra/Ahsan, mengalahkan pasangan Jonathan Bing TsanLai/Duncan Yao dua set langsung.
Kemenangan Hendra/Ahsan didapat cukup mudah. Pada gim pertama mereka mampu menang dengan skor 21-8, lalu di gim kedua, ganda putra senior Indonesia ini mendapat sedikit perlawanan dari duo Kanada, walaupun keduanya tetap menang dengan skor 21-15. Indonesia pun unggul 2-0.
Ihsan Maulana Mustofa yang turun di pertandingan ketiga, sukses mengunci kemenangan Arjuna Merah-Putih atas Kanada. Pebulutangkis rangking 48 dunia itu menang mudah atas Antonio Li, dengan skor 21-6, 21-8. Dirinya pun bersyukur mampu menyumbang poin bagi Indonesia.
“Alhamdulillah di pertandingan pertama ini saya diberi kelancaran. Tadi belum dapat kesulitan khusus. Saya mencoba lapangan dan meyakinkan diri untuk permainan saya,” kata Ihsan.
Sementara, pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto turut menyumbang poin sekaligus menambah keunggulan Indonesia atas Kanada menjadi 4-0. Mereka menang dua gim langsung atas Jason Anthony Ho-Sue/Nyl Yakura, dengan skor 21-17, 21-14.
Baca Juga: Piala Thomas 2018: Sempat Diragukan, Firman Bayar Kepercayaan
Firman Abdul Kholik yang diturunkan terakhir, tak menyia-nyiakan kesempatan. Tunggal putra 20 tahun tersebut sukses menutup kemenangan sempurna Indonesia atas Kanada, usai mengalahkan Paul-Antoine Dostie-Guindone, dengan straight game, 21-8, 21-11.
Pada pertandingan kedua grup B, tim Thomas Indonesia akan menghadapi tuan rumah Thailand pada Selasa (22/5/2018) malam, pukul 19:00 WIB. Sedangkan, tim Uber Indonesia baru akan memulai pertandingan perdana grup D besok, Senin (21/5/2018), melawan Malaysia.
Berikut hasil lengkap pertandingan penyisihan Grup B Piala Thomas antara Indonesia melawan Kanada (5-0):
Anthony Sinisuka Ginting Vs Jason Anthony Ho-Shue 21-11, 21-18.
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan Vs Jonathan Bing Tsan Lai/Duncan Yao 21-8, 21-15
Ihsan Maulana Mustofa Vs Antonio Li 21-6, 21-8
Berita Terkait
-
Kendala Fisik Jadi Alasan Anthony Ginting Ditarik dari Korea Masters 2025
-
Rekap French Open 2025 Day 2: Jojo Tampil Dominan, Rian/Rahmat Sukses Revans
-
Rekap French Open 2025 Day 1: 2 Tunggal Putra Indonesia Pamer Performa Apik
-
Jadwal French Open 2025 Day1: Peluang Ginting dan Jorji Buktikan Eksistensi
-
Rekap Denmark Open 2025 Day 2: Jojo Lolos, Debut Rian/Rahmat Berbuah Manis
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
KONI Isyaratkan PON 2028 Prioritaskan Cabor Olimpiade
-
Dhinda 'Meledak' di Korea Masters 2025: Tembus Perempat Final dan Makin Percaya Diri
-
Lolos 8 Besar Korea Masters 2025, Ubed Belum Puas!
-
Korea Masters 2025: Kalah dari Unggulan Pertama, Yohanes Saut Akui Hilang Fokus
-
Ingin Ulangi Kesuksesan, Rizki Juniansyah Bertekad Pecahkan Rekor di SEA Games 2025
-
KONI Bertekad Tuntaskan Dualisme Cabang Olahraga di Indonesia
-
39 Atlet Indonesia Ikuti Islamic Solidarity Games 2025 di Arab Saudi, Ada Balap Unta
-
Desentralisasi Pembinaan: PBSI Luncurkan Pelatnas Wilayah
-
Kembali ke Mandalika, Jorge Lorenzo Bicara Tentang Kecepatan, Strategi, dan Hidup Setelah MotoGP
-
Korea Masters 2025: Tiga Ganda Putri Indonesia Langsung Tersingkir