Suara.com - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez kembali menunjukkan superioritasnya usai memenangi balapan seri kelima MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans, Minggu (20/5/2018).
Start yang kurang baik membuat Marquez sempat melorot dua tingkat posisinya ke peringkat keempat, di belakang Jorge Lorenzo, Johann Zarco, dan Andrea Dovizioso.
Terjatuhnya Dovizioso kala memimpin balapan pada lap kelima diungkapkan Marquez membuatnya tenang. Dia pun mengubah strateginya setelah itu.
Diakui Marquez, Dovizioso jadi rival yang paling diwaspadainya pada balapan di Le Mans ini.
"Saya mewaspadai Dovizioso karena dia adalah pebalap yang sepanjang pekan ini memiliki kecepatan yang spesial," kata Marquez, dikutip dari Crash, Senin (21/5/2018).
"Saat sesi warm-up, kami bersama-sama di lintasan selama beberapa lap. Kami mengetahui Dovizioso memiliki sesuatu yang lebih, atau kekuatan motor kami sama. Karena itu mungkin dia memilih ban dan strateginya adalah melesat sejak awal."
"Dia memacu motor lebih dari biasanya. Umumnya Dovi memacu diawal, kemudian konstan untuk mengelola ban sebelum memacu lagi jelang akhir balapan," lanjut Marquez.
"Dia coba segera memimpin karena dia tahu saya akan menempelnya ketika suhu ban sudah tepat. Saat dia jatuh, strategi saya sedikit berubah, saya jadi lebih tenang," pungkasnya.
Kemenangan di Le Mans membuat Marquez kokoh di puncak klasemen sementara pebalap dengan 95 poin. Sementara Dovizioso berada di peringkat sembilan, tertinggal 39 poin dari Marquez.
Tag
Berita Terkait
-
Tembus 71 Km per Liter: Pesona Motor Honda yang Bikin Jarang Mampir SPBU, Cocok Buat Kurir
-
Panduan Beli Motor Honda Tanpa Keluar Teras Lewat MotorkuX: Harga OTR Jelas, Bebas Cemas
-
Honda Matic Paling Murah Apa? Ini 4 Rekomendasinya
-
Daftar Sedan Bekas Paling Bandel Harga 70 Jutaan yang Irit dan Minim Drama Perawatan
-
AHM Gelar Service Motor Gratis Dukung Pemulihan Bencana di Sumatera
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak