Suara.com - Kepala Pelatih Ganda Putra Pelatnas PBSI, Herry Iman Pierngadi memastikan para pemain ganda putra Indonesia akan mendapat jatah libur Lebaran.
Herry menjelaskan, keputusan meliburkan para pemain merupakan upaya menghormati, khususnya pebulutangkis yang beragama Islam, yang merayakan Hari Raya Idul Fitri 1439 H/2018, agar mereka bisa berkumpul bersama keluarga.
Libur Lebaran akan berlangsung lima hari dan berlaku untuk seluruh atlet ganda putra.
Baca Juga: Didepak Honda, Pedrosa Umumkan Masa Depannya di MotoGP Catalunya
"Ya jelang lebaran ini mau enggak mau kan kita liburkan. Pemain yang merayakan Lebaran itu kan harus bertemu keluarga, itu penting," ujar Herry.
"Cuma saya buat kesepakatan dengan pemain. Kita nanti libur mulai hari, Rabu (13/6/2018) hingga Minggu (17/6/2018). Senin sudah mulai latihan lagi," lanjut Herry.
Meski mengakui memberi jatah libur diperiode sibuk, terutama dalam persiapan menghadapi Asian Games 2018, punya risiko besar, Herry tetap tak khawatir.
"Ya selama libur itu biasanya mereka berlatih (secara) individu di rumah. Jika mereka enggak punya lapangan, yang terpenting jaga fisiknya. Mungkin bisa lari di gym, tredmill, atau main sepeda kan bisa. Itu buat jaga kondisi mereka selama lima hari (libur Lebaran)," kata Herry.
"Risikonya akan kita tanggung. Karena target yang paling tinggi kan tahun ini adalah Asian Games. Minimal oke lah kita ambil paling jeleknya, enggak juara di Malaysia Open, tapi kita fokus di Asian Games," tukasnya.
Baca Juga: Gantikan Lorenzo di Ducati, Petrucci: Impian yang Jadi Nyata
Asian Games 2018 akan berlangsung pada 18 Agustus hingga 2 September 2018 di Jakarta dan Palembang.
Bulutangkis sebagai cabang olahraga prioritas, diharapkan mampu menyumbang minimal satu medali emas, terutama dari nomor ganda putra melalui pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.
Tag
Berita Terkait
-
Desentralisasi Pembinaan: PBSI Luncurkan Pelatnas Wilayah
-
Lebaran 2026 Jatuh pada Tanggal Berapa? Cek Jadwalnya Sesuai SKB 3 Menteri
-
Verrell Yustin Mulia 'CLBK' ke Ganda Putra, Tandem dengan Adrian Pratama
-
PBSI Siapkan Transformasi Besar: Sistem Pembinaan Kini Berbasis Data dan Bukti Lapangan
-
Leo/Bagas Akhiri Tren Negatif, Mulai Temukan Irama di Hylo Open 2025
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Korea Masters 2025: Kalah dari Unggulan Pertama, Yohanes Saut Akui Hilang Fokus
-
Ingin Ulangi Kesuksesan, Rizki Juniansyah Bertekad Pecahkan Rekor di SEA Games 2025
-
KONI Bertekad Tuntaskan Dualisme Cabang Olahraga di Indonesia
-
39 Atlet Indonesia Ikuti Islamic Solidarity Games 2025 di Arab Saudi, Ada Balap Unta
-
Desentralisasi Pembinaan: PBSI Luncurkan Pelatnas Wilayah
-
Kembali ke Mandalika, Jorge Lorenzo Bicara Tentang Kecepatan, Strategi, dan Hidup Setelah MotoGP
-
Korea Masters 2025: Tiga Ganda Putri Indonesia Langsung Tersingkir
-
Debut Manis Novak Djokovic di Athena, Alejandro Tabilo Tak Berkutik
-
Jakarta Bersiap untuk Capital Market Run 2025, 3.500 Pelari akan Turun ke Jalan
-
Terungkap Alasan Anthony Ginting Absen di Korea Masters 2025