Suara.com - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, berhasil menjuarai seri lanjutan MotoGP 2018 yakni GP Malaysia yang berlangsung di Sirkuit Sepang, Minggu (4/11/2018).
Rider yang telah memastikan gelar juara dunia MotoGP 2018 di Sirkuit Motegi, Jepang itu berhasil finis terdepan meski hanya start di posisi ketujuh.
Sejatinya Marc Marquez merupakan peraih pole position. Namun dirinya dijatuhi penalti turun enam grid karena dianggap menghalangi racing line Andrea Iannone (Suzuki Ecstar) di sesi kualifikasi, Sabtu (3/11/2018).
Ini menjadi podium juara kesembilan bagi Marc Marquez sepanjang MotoGP 2018, sekaligus membuat perolehan poinnya menjadi 321 di sisa satu balapan tersisa, yakni GP Spanyol yang akan berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia.
Podium kedua sendiri ditempati pebalap Suzuki Ecstar, Alex Rins. Sementara posisi ketiga diraih pebalap Yamaha Tech3, Johann Zarco.
Pertarungan 20 lap di Sirkuit Sepang sendiri sebenarnya berlangsung baik untuk rider-rider Yamaha terutama Valentino Rossi.
Rossi yang start di posisi kedua mampu memacu cepat Yamaha YZR-M1 hingga terlihat hampir pasti memenangi balapan.
Namun, kesalahan di tikungan 1 saat balapan menyisakan empat lap, membuat Rossi terpeleset dan terjatuh. Asa melepas dahaga kemenangan musim ini pun sirna begitu saja.
Meski mampu melanjutkan balapan, The Doctor --julukan Valentino Rossi-- harus puas finis di posisi 18. Rekan satu timnya sendiri, Maverick Vinales hanya mampu finis di posisi keempat.
Baca Juga: Komentator Cilik Indonesia ini Diundang Hadiri MotoGP Malaysia
Berikut hasil MotoGP Malaysia 2018:
1. Marc Marquez ESP Repsol Honda (RC213V) 40m 32.372s
2. Alex Rins ESP Suzuki Ecstar (GSX-RR) 40m 34.270s
3. Johann Zarco FRA Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1) 40m 34.846s
4. Maverick Viñales ESP Movistar Yamaha (YZR-M1) 40m 37.039s
5. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda (RC213V) 40m 38.562s
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Jakarta Bersiap untuk Capital Market Run 2025, 3.500 Pelari akan Turun ke Jalan
 - 
            
              Terungkap Alasan Anthony Ginting Absen di Korea Masters 2025
 - 
            
              Anthony Ginting Absen, Inilah Daftar Wakil Indonesia di Korea Masters 2025
 - 
            
              Bagian Penting Tim, Pelita Jaya Jakarta Perpanjang Kontrak Vincent Kosasih
 - 
            
              Rombak Besar-besaran, Tangerang Hawks Basketball Lepas Habib Titoaji
 - 
            
              Tumbang di Final Hylo Open 2025, Putri KW Ambil Pelajaran dari Mia Blichfeldt
 - 
            
              Kalah di Final Hylo Open 2025, Sabar Karyaman: Lagi-lagi Harus Jadi Runner-up
 - 
            
              Selamat! Jonatan Christie Berhasil Juarai Hylo Open 2025
 - 
            
              Indonesia Para Badminton International 2025: Pasukan Merah Putih Pertahankan Tradisi Juara Umum
 - 
            
              Pertarungan Menuju Kejayaan: One Pride MMA 88 Hadirkan Duel Indonesia vs Dunia