Suara.com - Nama pebulutangkis nasional, Marcus Fernaldi Gideon terdaftar dalam skuat tim beregu camouran PB Jaya Raya yang akan bertanding di Kejurnas PBSI 2018.
Namun demikian, kepastian tampil atau tidaknya pebulutangkis berusia 27 tahun itu masih belum bisa dipastikan.
Seperti diketahui, partner dari Kevin Sanjaya Sukamuljo itu belum lama ini dibekap cedera otot leher saat mengikuti kejuaraan BWF World Tour Finals 2018.
Menurut Ketua Harian PB Jaya Raya, Imelda Wiguna, kondisi Marcus Fernaldi Gideon masih terus dipantau oleh tim dokter.
"Kemarin dia sudah diperiksa dokter. Besok akan diperiksa lagi. Dari situ nanti kami putuskan apakah dia akan dimainkan atau tidak," ujar Imelda saat dikonfirmasi, Senin (17/12/2018).
Imelda berharap kondisi Marcus tak separah kelihatannya. Sebab secara pribadi, legenda bulutangkis Indonesia itu menyebut, Marcus masih keukeuh ingin bermain membela PB Jaya Raya.
"Yang penting Marcus sendiri sebetulnya ingin main membela PB Jaya Raya, itu yang buat kami bangga. Semoga kondisinya tidak separah yang kami duga," ujar Imelda.
Dalam daftar pemain PB Jaya Raya yang akan bertanding menghadapi Berkat Abadi Banjar di Kejurnas PBSI 2018 hari ini, Selasa (18/12/2018), nama Marcus Fernaldi Gideon tak disertakan.
Pihak Jaya Raya sendiri menurunkan pasangan ganda putra Angga Pratama/Hendra Setiawan.
Baca Juga: Kejurnas Jadi Momen Perpisahan Liliyana dengan PB Djarum
Tag
Berita Terkait
-
Final Perdana Jonatan Christie di 2026: Harapan Gelar Super 750 di India
-
Bongkar Pasang Ganda Putri 2026: Alasan Karel Mainaky Ambil Keputusan Besar
-
Agenda Turnamen BWF Januari 2026: Jadwal Padat Musim Baru Bulutangkis Dunia
-
Kaleidoskop Prestasi Bulutangkis Indonesia: 21 Gelar di BWF World Tour 2025
-
Gregoria Ajukan Protected Rank 1 Tahun, Putri KW Berjuang Sendiri di 2026?
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Daftar Pemain Unggulan yang Absen di Indonesia Masters 2026, Tak Hanya Jonatan Christie
-
Jonatan Christie Batal Berlaga di Indonesia Masters 2026
-
Daftar Lengkap Harga Tiket Indonesia Masters 2026, Paling Murah Rp40 Ribu
-
Kisah Muhamad Alfiana, Pegawai Honorer yang Tampil di Liga Hoki Jerman
-
ASEAN Para Games 2025: Klasifikasi Kontingen Indonesia Aman, Target Medali Optimistis Tercapai
-
Kenangan Indah di Thailand, Teodora Audi Bersemangat Memburu Prestasi ASEAN Para Games 2025
-
Main di Kandang Sendiri, PBSI Bidik Minimal Satu Gelar Juara di Indonesia Masters 2026
-
Indonesia Masters 2026 Lebih Merakyat: Harga Tiket Turun, Layout Venue Lebih Ramah
-
Saddil Ramdani Pede Persib Hattrick Juara Liga, Rahasia Kekuatan Maung Bandung Terungkap
-
Boni Hargens: Rekrut Atlet SEA Games Bukti Komitmen Moral Kapolri Listyo Sigit