Suara.com - Tim putri PB Jaya Raya Jakarta sukses menggilas Champion Klaten dalam laga perdana penyisihan Grup X Djarum Superliga Badminton 2019, Senin (18/2/2019).
Bermain di GOR Sasana Budaya Ganesha (Sabuga), Bandung, PB Jaya Raya memastikan diri sebagai pemenang usai tunggal putri Sri Fatmawati menang atas Nandini Putri Arumni dengan skor 21-13 dan 21-14, hingga mengubah kedudukan menjadi 3-0.
Dua kemenangan sebelumnya direngkuh oleh tunggal putri asing asal Vietnam, Vu Thi Trang dan pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu.
Vu Thi Trang mengalahkan Desima Aqmar Syarafina dengan skor 21-12 dan 21-13.
Sedangkan Greysia/Apriyani menumpas Indah Cahya Sari Jamil/Roysita Eka Putri Sari 17-21, 22-20, dan 21-12.
"Alhamulillah, saya senang bisa main bawa nama klub dan menyumbangkan angka," kata Sri Fatmawati dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Senin (18/2/2019).
"Tadi sempat tegang waktu pemanasan, saya lihat live score kak Greysia/Apri kalah di game pertama dan ketinggalan di game kedua. Tapi di game ketiga mereka menangnya jauh, jadi enggak tegang lagi," tukasnya.
Meski sudah memastikan kemenangan atas Champion Klaten, dua partai sisa tetap dimainkan untuk memperhitungkan kedudukan klasemen akhir nanti.
Pada partai keempat PB Jaya Raya menurunkan Anggia Shitta Awanda/Jauza Fadhila Sugiarto untuk menghadapi Febby Valencia Dwijayani Gani/Lisa Ayu Kusumawati.
Baca Juga: Senggolan Motor, Pebalap Nasional M Zaki Meninggal Ditikam
Sementara di partai terakhir, akan tersaji laga tunggal putri antara Asty Dwi Widyaningrum (PB Jaya Raya) menghadapi Aisyah Sativa Fatetani.
Tag
Berita Terkait
-
Indonesia Para Badminton International 2025: Pasukan Merah Putih Pertahankan Tradisi Juara Umum
-
5 Sepatu Badminton Terbaik untuk Kelas Profesional, Harga Mulai Rp 700 Ribuan
-
Indonesia Para Badminton International: Merah Putih Raih Empat Tiket Final
-
Raffi Ahmad Sikat Habis! Dua Cabang Olahraga Langsung Dimenangkan di TOSI 4!
-
5 Pilihan Sepatu Badminton Lokal Murah Terbaik, Cocok untuk Pemula sampai Pro
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
KONI Isyaratkan PON 2028 Prioritaskan Cabor Olimpiade
-
Dhinda 'Meledak' di Korea Masters 2025: Tembus Perempat Final dan Makin Percaya Diri
-
Lolos 8 Besar Korea Masters 2025, Ubed Belum Puas!
-
Korea Masters 2025: Kalah dari Unggulan Pertama, Yohanes Saut Akui Hilang Fokus
-
Ingin Ulangi Kesuksesan, Rizki Juniansyah Bertekad Pecahkan Rekor di SEA Games 2025
-
KONI Bertekad Tuntaskan Dualisme Cabang Olahraga di Indonesia
-
39 Atlet Indonesia Ikuti Islamic Solidarity Games 2025 di Arab Saudi, Ada Balap Unta
-
Desentralisasi Pembinaan: PBSI Luncurkan Pelatnas Wilayah
-
Kembali ke Mandalika, Jorge Lorenzo Bicara Tentang Kecepatan, Strategi, dan Hidup Setelah MotoGP
-
Korea Masters 2025: Tiga Ganda Putri Indonesia Langsung Tersingkir