Suara.com - Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon kembali memecundangi Takeshi Kamura/Keigo Sonoda, saat bertemu di partai pertama babak semifinal Piala Sudirman 2019 antara Indonesia vs Jepang, Sabtu (25/5/2019).
Pasangan berjuluk The Minions ini menang dua game langsung, 21-14 dan 21-18, di Guangxi Sports Center, Nanning, China.
Pertemuan ini jadi yang ke-14 bagi kedua pasangan. Sebelumnya, The Minions tercatat delapan kali menang atas ganda putra ranking dua dunia tersebut.
Termasuk saat menang di ajang Badminton Asia Championships 2019 yang berakhir dengan skor 15-21, 21-17, dan 21-15.
The Minions menjelaskan, kunci kemenangan mereka kali ini lantaran langsung in sejak awal pertandingan.
"Kami lebih siap dari start awal, sudah sering ketemu mereka. Kami sudah tahu kelebihan dan kekurangan masing-masing. Hari ini kami lebih siap dan lebih sabar," kata Kevin soal pertandingan, dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Sabtu (25/5/2019).
Pada game kedua, dalam kedudukan 15-15, satu sambaran Kevin di depan net dinyatakan fault oleh wasit karena melewati net.
Hal ini memang diakui Kevin dan tidak mengganggu konsentrasinya di lapangan.
"Setelah kami lihat, pengembalian mereka memang tidak masuk, jadi pasti raket saya melewati net. Habis itu kami fokus lagi ke pertandingan," ujar Kevin.
Baca Juga: Balik Ancam, Manny Pacquiao Tantang Keith Thurman Jual-Beli Pukulan
Kemenangan The Minions atas Kamura/Sonoda membuat Indonesia untuk sementara unggul 1-0 atas Jepang.
Tag
Berita Terkait
-
6 Rekomendasi Moisturizer Jepang Paling Efektif untuk Kulit Lembap dan Kenyal
-
Raksasa Ritel Jepang Perluas Ekspansi di RI, Incar Kawasan Pinggiran
-
5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
-
Resmi Berakhir, Pengembangan Alice in Borderland Ditutup di Musim 3
-
Servis Mematikan Farhan Halim di Liga Voli Jepang, Pemain Lawan Melongo
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Atletik Indonesia: Zohri dan Odekta Awali Musim di Kejuaraan Asia Indoor 2026
-
Pelatih Beberkan Alasan Jafar/Felisha Tidak Tampil di Thailand Masters 2026
-
Anthony Ginting Absen di Thailand Masters 2026, Pelatih Beberkan Alasannya
-
Jadwal Thailand Masters 2026: 9 Wakil Indonesia Tampil di Hari Pertama, Ada Lanny/Apriyani
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026 Seri Gresik: Mulai 29 Januari, 9 Laga Panas di GOR Tri Dharma
-
Ginting dan Jafar/Felisha Absen di Thailand Masters 2026, Indonesia Tetap Turunkan Kekuatan Penuh
-
Apparel Timnas Indonesia Lebarkan Sayap Gandeng VR46 Tiga Tahun
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
Tiga Kunci Keberhasilan Para Judo Indonesia Sikat Semua Emas di ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: Rebut Tujuh Emas, Jendi Pangabean Buktikan Konsistensi dan Dukungan Keluarga