Suara.com - Timnas Basket Indonesia batal menaturalisasi pebasket milik CLS Knights Indonesia, Maxie Esho. Skuat Garuda kini membidik Denzel Bowles sebagai alternatif.
Menurut Manajer Timnas Basket Indonesia, Fareza Tamrella, perubahan posisi pelatih kepala dari Wahyu Widayat Jati ke Rajko Toroman menjadi penyebab utama batalnya proses naturalisasi Maxie Esho.
Toroman, kata Mocha --sapaan akrab Fareza, kurang cocok dengan karakter Maxie Esho. Pelatih asal Serbia itu akhirnya menjatuhkan pilihan kepada Denzel Bowles, yang kini aktif bermain di Rain or Shine Elasto Painters, sebagai penggantinya.
"Ya Maxie tidak jadi dinaturalisasi. Prosesnya juga belum sampai selesai," ungkap Fareza Tamrella saat dihubungi wartawan, Selasa (30/7/2019).
"Kita sekarang (akan) naturalisasi Denzel Bowles. Dari Amerika Serikat, dia main di PBA (Philippine Basketball League)," terangnya.
Indikasi bakal batalnya proses naturalisasi Maxie Esho sejatinya sudah terasa saat Rajko Toroman masih berstatus sebagai calon kuat pelatih Timnas Basket Putra Indonesia.
Meski memiliki tinggi 2,07 meter, pebasket asal Amerika Serikat itu dinilai tak memiliki karakteristik sebagai pemain berposisi center murni.
Saat mengantarkan CLS Knights menjadi juara Asean Basketball League (ABL) 2018-2019 pun, Maxie Esho lebih banyak berperan sebagai forward dibanding seorang pemain center yang aktif di bawah ring.
Lebih jauh, Fareza menjelaskan bahwa Denzel Bowles memiliki karakteristik yang disukai Rajko Toroman. Pebasket kelahiran 1 Mei 1989 itu dianggap cocok untuk mengisi slot center Timnas Basket Indonesia.
Baca Juga: Gelar Seleknas Kedua, Timnas Basket Panggil 28 Wajah Baru
"Kita lihat size juga, dia (Denzel) cukup dominan. Nah, ada pemain satu lagi, baru mau diproses. Sebenarnya pemain ini cadangan," beber Fareza.
Berita Terkait
-
Latihan Keras Terbayar! Timnas Basket Hadapi Jadwal Neraka SEA Games 2025: Bukan Hal Khawatir
-
Jadwal Sadis SEA Games 2025, Timnas Basket Indonesia Enggan Mengeluh
-
Timnas Basket Indonesia Perkuat Chemistry di Australia, Prastawa: Tak Boleh Ada Kesalahan Lagi!
-
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Basket Indonesia Berharap Hadapi Lawan Kuat di Australia
-
Timnas Basket Indonesia Pangkas Skuad: 6 Pemain Dicoret!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
Terkini
-
Timnas Bola Tangan Indonesia Bidik Medali Emas di SEA Games 2025
-
Ranking BWF Terkini: Jonatan Christie Stagnan, Yohanes Saut Naik 5 Peringkat
-
Latihan Keras Terbayar! Timnas Basket Hadapi Jadwal Neraka SEA Games 2025: Bukan Hal Khawatir
-
Jadwal Sadis SEA Games 2025, Timnas Basket Indonesia Enggan Mengeluh
-
Tinju Dunia: Tiga Kelas WBO Alami Pergeseran Besar Usai Night of Champions
-
Gandeng Kejaksaan Agung, Kemenpora Awasi Anggaran Pemuda dan Olahraga Secara Ketat
-
4 Pembalap Ini Jadi Jagoan Jorge Lorenzo Juara Dunia MotoGP 2026
-
Makin Berkembang, Jorge Lorenzo Klaim Aprillia Bisa Bersaing dengan Ducati
-
Formula 1: Lewis Hamilton Blak-blakan Sulit Temukan Keseimbangan dalam GP Las Vegas
-
Serba-serbi SEA Games 2025: Desain Medali Unik Padukan Motif Khas Thailand