Suara.com - Ganda putri Indonesia Della Destiara Haris dan Rizki Amelia Pradipta berhasil melangkah ke final turnamen Indonesia Masters 2019 setelah mengalahkan pasangan China Huang Jia dan Zhang Shu Xian.
Della/Rizki berhasil memenangi partai semi final tersebut dua gim langsung, dengan skor 21-12, 23-21. Pertandingan itu sendiri berjalan selama 34 menit.
Pada awal gim pertama, pasangan Indonesia secara mudah unggul atas pasangan China. Namun, beberapa kali Della dan Rizki melakukan kesalahan dan sedikit mendekatkan selisih poin antara kedua pasangan tersebut.
Namun, seiring berjalannya pertandingan, Della dan Rizki semakin mendominasi permainan, sementara Huang dan Zhang terlihat kurang koordinasi sehingga beberapa kali mereka tidak mampu mengejar bola hasil pengembalian Della dan Rizki.
"Bolanya kencang banget. Fokus tidak boleh hilang, pada gim pertama lawan banyak salah. Namun di gim kedua sudah mulai enak," ujar Rizki, usai melakoni pertandingan di Gelanggang Olah Raga (GOR) Ken Arok Malang, Jawa Timur, Sabtu (5/10/2019).
Memasuki gim kedua, pasangan Della dan Rizki sempat agak kerepotan dikarenakan pasangan China tersebut sudah bisa menyesuaikan diri. Sempat tertinggal 0-3, Della dan Rizki akhirnya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 5-5.
Della dan Rizki berusaha untuk mengungguli pasangan Huang dan Zhang tersebut secara perlahan. Akhirnya, Della dan Rizki berhasil unggul dengan skor 9-8.
Namun, pasangan China tidak memberikan kemudahan kepada Della dan Rizki, mereka berhasil mengembalikan keunggulan menjadi 14-15. Dari titik tersebut, kedua pasangan saling berbagi angka hingga akhir pertandingan.
Pasangan Della dan Razki harus bermain deuce hingga skor 23-21, dan merupakan pasangan Indonesia pertama yang akan masuk ke final Yuzu Indonesia Masters 2019.
Baca Juga: Indonesia Masters 2019: Tujuh Wakil Tuan Rumah Melaju ke Semifinal
"Kita harus fokus, kalau tidak bisa keteteran juga. Sempat ketat pada akhir gim dua, kami komunikasi saja, tidak terlalu dipikirkan. Saling mengingatkan, tidak marah. Kalau marah nanti malah tidak fokus," kata Della seperti dimuat Antara.
Pada final nanti, Della dan Rozki akan menghadapi pemenang dari pertandingan antara pasangan asal Jepang Nami Matsuyama dan Chiharu Shida yang akan melawan pasangan Indonesia Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Ribka Sugiarto.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta