Suara.com - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mengkalim telah memenuhi tambahan angaran SEA Games 2019 yang diajukan Komite Olimpiade Indonesia (KOI).
Sesmenpora Gatot S. Dewa Broto menjelaskan pihaknya telah menutup sebagian besar tambahan anggaran Rp 17 miliar.
Anggaran itu merupakan tambahan biaya akomodasi atlet dan ofisial di ajang SEA Games 2019 Filipina.
Sebelumnya Kemenpora telah menganggarkan Rp 47 miliar. Namun, KOI meminta jumlah itu dinaikkan menjadi Rp 64 miliar lantaran bertambahnya jumlah kontingen.
Indonesia awalnya hanya mengirim 45 cabang olahraga ke SEA Games 2019. Seiring berjalannya waktu, ada tambahan empat cabor yang didaftarkan.
Antara lain sailing, fencing, underwater hockey, dan floorball.
"Aman kok, pokoknya jarak (kekurangan Rp 17 miliar) sudah tertutup. Sudah terpenuhi. Tadinya kan Rp 47 miliar, permintaaannya jadi Rp 64 miliar, pokoknya jarak itu sudah diperkecil," ujar Gatot di Gedung Kemenpora, Senayan, Jakarta, Senin (4/11/2019).
"Namun, jumlah Rp 64 miliar itu kan harus diverifikasi dahulu, apakah memang dibutuhkan semuanya atau tidak," sambungnya.
Dengan kepastian penambahan jumlah anggaran, seluruh atlet dan kontingen dijamin Gatot akan berangkat menggunakan uang negara, tanpa adanya bantuan dari sponsor atau dana pribadi cabor.
Baca Juga: Tinju Dunia: Marquez Cibir Rencana Duel Ulang Pacquiao vs Mayweather
"Kami memenuhi apa yang diminta. Kontingen terjamin semua, tidak ada uang dari luar," tegas Gatot.
Dikonfirmasi terpisah, Chef de Mission (CdM) Indonesia untuk SEA Games 2019, Harry Warganegara menyambut positif kabar dari Kemenpora.
Kendati belum menerima laporan terkait berapa jumlah pasti tambahan anggaran SEA Games 2019, ia menyebut kabar itu menjadi angin segar bagi kontingen Indonesia.
"Saya juga baru tahu dari media. Terkait jumlah tambahan anggaran saya juga belum mendapat laporan. Intinya kita tetap siap kalau memang jumlah tambahan anggarannya kurang," ujar Harry.
"Kita kan di KOI juga sudah ada sponsor antara lain seperti Walls dan Go-Jek. Itu akan kita gunakan untuk memberangkatkan ofisial bila memang dana tambahan tak mencukupi," pungkasnya.
SEA Games 2019 Filipina akan berlangsung mulai 30 November hingga 11 Desember mendatang.
Berita Terkait
-
SEA Games 2019: Kontingen Indonesia Mulai Divaksinasi Polio Pekan Ini
-
Belasungkawa, Kemenpora Bakal Kunjungi Kediaman Mendiang Afridza Munandar
-
Soal Tambahan Anggaran SEA Games 2019, Menpora Zainudin Beri Lampu Hijau
-
Timnas Tanpa Pemain Naturalisasi di SEA Games 2019, Toroman: Sangat Sulit
-
Persiapan SEA Games 2019, Timnas Bawa 14 Pemain ke Serbia, Ini Daftarnya
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
MotoGP Indonesia: Fermin Aldeguer Jadi Pembalap Termuda Kedua Menangi Seri
-
Insiden di Sirkuit Mandalika, Marc Marquez Terbang ke Madrid untuk Penanganan Cedera
-
Detik-detik Kecelakaan Marc Marquez hingga Alami Patah Tulang Bahu
-
Kondisi Terbaru Marc Marquez Usai Patah Tulang Bahu Kanan di MotoGP Mandalika
-
Marc Marquez dan Pecco Bagnaia Bawa Ducati Lenovo Tim Terbaik MotoGP 2025
-
Resmi! Ini Starting Grid MotoGP Indonesia Setelah Maverick Vinales Mundur
-
Marco Bezzecchi Rajai Sprint Race, Bocah Pacu Jalur Dapat Sepatu Marc Marquez
-
Marco Bezzecchi Gila! Menyalip di Lap Terakhir, Hancurkan Dominasi Ducati di Mandalika
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Mandiri Looping for Life Edukasi 1.000 Siswa Mandalika dan Perkuat UMKM di MotoGP 2025