Suara.com - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) berlomba dengan waktu dalam proses vaksinasi polio kepada seluruh kontingen Indonesia yang berangkat ke SEA Games 2019.
Bekerja sama dengan Kemenkes, Kemenpora melalui Pusat Pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi dan Kesehatan Olahraga Nasional (PPITKON) mulai memberikan vaksin pada atlet dan ofisial pada 5 November 2019.
Cabang olahraga pertama yang mendapat jatah vaksinasi adalah Timnas Hoki Indonesia. Terkini, Kemenpora memvaksinasi Timnas sepakbola Indonesia U-23 di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Jumat (8/11/2019).
"Hari ini ada vaksinasi untuk atlet dan ofisial. Semuanya harus divaksin. Mereka yang divaksin akan mendapat kartu (sertifikat vaksinasi internasional). Kalau tidak ada kartu tidak bisa masuk Filipina," ujar Menpora Zainudin Amali.
Ketua PP-ITKON Edi Nurinda menjelaskan bahwa kewajiban vaksinasi merupakan kewenangan badan kesehatan Filipina.
Sebagaimana diketahui, negara tuan rumah SEA Games 2019 itu sempat terserang wabah polio.
"Ini adalah kewenangan dari badan kesehatan Filipina bahwa setiap orang yang datang ke sana harus mendapat vaksinasi bersertifikat internasional," kata Edi.
"Tak hanya atlet, tapi juga ofisial harus mendapat vaksin polio. Ini kerjasama dengan Kemenkes dan KKP (Karantina Kesehatan Pratama) di bawah Depkes," sambungnya.
Edi menjelaskan bahwa proses vaksinasi kontingen Indonesia harus dilakukan secepatnya.
Baca Juga: Tinju Dunia: Andy Ruiz Minta Maaf pada Hearn Sudah Kalahkan Anthony Joshua
Kemenpora, kata Edi, paling lambat harus sudah mendistribusikan penangkal virus kelumpuhan itu pada 15 November 2019.
Bukan tanpa alasan vaksinasi harus dilakukan secara cepat. Pasalnya, periode inkubasi vaksin dalam tubuh baru akan bekerja maksimal dua minggu setelah mendapat disuntik.
"Hari ini 100 orang yang divaksinasi, di sini khusus untuk sepakbola. Tim Hoki, layar, dan basket juga," beber Edi.
"Di bandara juga ada. Kalau tidak sempat ke PP-ITKON langsung ke bandara di sana ada KKP, mereka bisa minta divaksinasi," pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Cedera Bahu, Greysia / Apriyani Batal Tampil di SEA Games 2019?
-
Anggap SEA Games 2019 Sasaran Antara, PBSI Tetap Kejar Juara Umum
-
Dituntut Tarik Ucapan soal Relokasi MotoGP Indonesia 2021, Ini Kata Menpora
-
Pemuda NW NTB Desak Menpora Cabut Ucapan soal MotoGP Indonesia 2021
-
Filipina Setujui Usulan Indonesia, Sediakan Musala di Tiap Venue SEA Games
Terpopuler
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Promo Super Hemat di Superindo, Cek Katalog Promo Sekarang
- Tahu-Tahu Mau Nikah Besok, Perbedaan Usia Amanda Manopo dan Kenny Austin Jadi Sorotan
- 5 Fakta Viral Kakek 74 Tahun Nikahi Gadis 24 Tahun, Maharnya Rp 3 Miliar!
- 7 Fakta Pembunuhan Sadis Dina Oktaviani: Pelaku Rekan Kerja, Terancam Hukuman Mati
Pilihan
-
Cuma Satu Pemain di Skuad Timnas Indonesia Sekarang yang Pernah Bobol Gawang Irak
-
4 Rekomendasi HP Murah dengan MediaTek Dimensity 7300, Performa Gaming Ngebut Mulai dari 2 Jutaan
-
Tarif Transjakarta Naik Imbas Pemangkasan Dana Transfer Pemerintah Pusat?
-
Stop Lakukan Ini! 5 Kebiasaan Buruk yang Diam-diam Menguras Gaji UMR-mu
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
Terkini
-
Tolak Atlet Senam Israel di Kejuaraan Dunia Gimnastik, NOC Indonesia Hormati Keputusan Pemerintah
-
Atlet Israel Dicoret dari Kejuaraan Dunia Senam di Jakarta, Erick Thohir Angkat Topi
-
FGI Pastikan Atlet Israel Tak Akan Ikut Kejuaraan Dunia Senam Artistik Gimnastik 2025 di Jakarta
-
Terlibat Pencurian Kosmetik di Singapura, Dua Perenang Italia Dapat Hukuman Berat dari Federasi
-
LeBron James Alami Gangguan Saraf, Absen di Awal Musim
-
PBSI Berambisi Kembalikan Indonesia Open Jadi Turnamen Bulutangkis Terbaik Dunia
-
Livoli Divisi Utama 2025: O2C Rajawali Tanpa 6 Pilar karena Dipanggil Pelatnas
-
Megawati Hangestri akan Perkuat Bank Jatim di Final Four Livoli Divisi Utama 2025
-
JAPFA Chess Festival 2025: Fabian Glen Mariano dan Ivana Pimpin Klasemen
-
Wuhan Open 2025: Sabalenka hingga Pegula Melaju ke Babak 16 Besar