Suara.com - Kontingen Indonesia mendapatkan sambutan meriah dari para penonton yang hadir dalam pembukaan SEA Games 2019 di Philippine Arena, Bulacan, Filipina, Sabtu (30/11/2019) malam.
Begitu keluar dari balik layar setelah rombongan atlet Kamboja, para atlet dan ofisial Indonesia disambut oleh teriakan bergemuruh penonton di arena tertutup terbesar di dunia tersebut.
"Indonesia!," teriak para penonton tanpa komando.
Berdasarkan pantauan Antara, dalam defile pembukaan SEA Games 2019, kontingen Indonesia dipimpin oleh atlet polo air putra Ridjkie Mulia yang pada Jumat (29/11/2019) membantu timnya merebut medali emas cabang olahraga polo air SEA Games untuk pertama kalinya sepanjang sejarah.
Tim Indonesia tampil cukup mencolok ketika tampil di pembukaan karena beberapa dari anggota rombongan menggunakan pakaian adat khas Nusantara.
Mereka melambai-lambaikan tangan kepada penonton sembari mengibarkan bendera Merah Putih dan pernak-pernik khas Indonesia.
Situasi tersebut hampir tidak terlihat di rombongan negara lain yang hanya menggunakan seragam resmi.
Bahkan kontingen tuan rumah Filipina pun hanya mengenakan setelan wajib. Akan tetapi, mereka mendapatkan keriuhan paling lama dari masyarakat Filipina yang sangat antusias melihat atlet-atlet kebanggaan negaranya di Philippine Arena.
Presiden Filipina Rodrigo Duterte yang hadir di lokasi juga terlihat tersenyum gembira menyaksikan barisan atlet-atlet dan ofisial Filipina.
Baca Juga: SEA Games 2019: Pasangan Baru Ketut / Apriyani Jadi Tumpuan Ganda Putri
Ada 841 atlet Indonesia yang bertanding di SEA Games 2019. Mereka didukung oleh ratusan personel lain seperti pelatih, ofisial, tim medis dan lainnya yang membuat total jumlah anggota kontingen Indonesia 1.303 orang.
Di Pesta Olahraga Asia Tenggara ke-30 tersebut, atlet-atlet Indonesia akan mengikuti kompetisi 56 cabang olahraga.
Presiden Joko Widodo meminta kontingen Indonesia untuk menduduki peringkat kedua klasemen akhir perolehan medali SEA Games 2019.
Indonesia sendiri sampai Sabtu (30/11/2019) sudah mendapatkan satu medali emas SEA Games 2019 di cabang olahraga polo air putra.
Berita Terkait
-
Tukang Jagal Evan Dimas di SEA Games 2019 Alami Nasib Miris, Kondisinya Bikin Elus Dada
-
Filipina Bergejolak: Demo Anti-Korupsi Berujung Ricuh di Ibu Kota
-
IGK Manila Wafat, Surya Paloh Tak Kuasa Tutupi Kesedihan: NasDem Kehilangan Sosok Mentor dan Sahabat
-
Sama-sama Juara SEA Games 1991, Aji Santoso Ungkap Kedisiplinan Mendiang IGK Manila
-
Profil IGK Manila, Dari Timnas Indonesia hingga Manajer Persija
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
Terkini
-
PB Djarum Apresiasi Atlet Berprestasi, Salsabila Zahra Aulia Jadi Bintang Muda Terbaik
-
Performa Atlet Jadi Prioritas, PBSI Percayakan Le Minerale sebagai Official Mineral Water
-
Rahasia Indonesia Lampaui Target di ASEAN Para Games 2025, Raih 392 Medali!
-
Atletik Indonesia: Zohri dan Odekta Awali Musim di Kejuaraan Asia Indoor 2026
-
Pelatih Beberkan Alasan Jafar/Felisha Tidak Tampil di Thailand Masters 2026
-
Anthony Ginting Absen di Thailand Masters 2026, Pelatih Beberkan Alasannya
-
Jadwal Thailand Masters 2026: 9 Wakil Indonesia Tampil di Hari Pertama, Ada Lanny/Apriyani
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026 Seri Gresik: Mulai 29 Januari, 9 Laga Panas di GOR Tri Dharma
-
Ginting dan Jafar/Felisha Absen di Thailand Masters 2026, Indonesia Tetap Turunkan Kekuatan Penuh
-
Apparel Timnas Indonesia Lebarkan Sayap Gandeng VR46 Tiga Tahun