Suara.com - Insiden penembakan yang menewaskan seorang pemilik salon di Baltimore, Amerika Serikat, membuat juara dunia tinju kelas bulu super WBA, Gervonta Davis, tersentuh.
Melalui akun media sosial Twitter pribadinya, petinju 25 tahun itu menawarkan bantuan untuk membiayai pemakaman korban.
"Saya baru saja mendengar berita duka ini. Turut berduka cinta kepada keluarga korban. Jika saya bisa melakukan apa saja, seperti membayar biaya pemakaman atau semacamnya...hubungi kami!" cuit Davis.
Seorang pemilik salon Madam D Beauty Bar bernama Destiny Harrison dilaporkan tewas setelah menderita luka tembak di kepala pada 21 Desember lalu.
Harrison ditembak di salonnya di daerah Baltimore yang notabene kampung halaman dari Gervonta Davis.
Korban meninggal tak lama setelah dilarikan ke rumah sakit setempat untuk mendapatkan pertolongan intensif.
Kasus pembunuhan Harrison ini terjadi beberapa hari setelah korban melapor ke pihak kepolisian Kota Baltimore.
Ia melapor lantaran ketakutan setelah salonnya dimasuki oleh orang tak dikenal, dan ia diserang secara fisik.
Gervonta Davis sendiri saat ini tengah bersiap untuk kembali naik ring menghadapi petinju Kuba, Yuriorkis Gamboa.
Baca Juga: Pebalap yang Tewas Sepanjang 2019, Salah Satunya dari Indonesia
Kejuaraan tinju dunia yang memperebutkan sabuk lowong juara dunia kelas ringan WBA ini akan digelar di State Farm Arena, Atlanta, Sabtu (28/12/2019) malam waktu AS.
Berita Terkait
-
Dibully Warganet Ucapkan Selamat Natal, Petinju Muslim Inggris Syok
-
8 Atlet Indonesia Peraih Gelar Juara Dunia di 2019
-
Dinobatkan Jadi Atlet Terkaya Dunia, Begini Reaksi Mayweather
-
Top 5 Olahraga: Lewis Semprot Wilder, Mayweather Beli Kado Natal Rp 2,8 M
-
Wilder Klaim Mampu Pukul KO Si Leher Beton, Lewis: Ngomong Emang Gampang
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP