Suara.com - Kompetisi Indonesian Basketball League (IBL) 2020 dipastikan bisa disaksikan secara gratis oleh seluruh masyarakat Indonesia. Hal itu setelah pihak IBL mencapai kesepakatan dengan televisi nasional, TVRI perihal hak siar.
Kerja sama itu membuat IBL 2020 akan tayang di TVRI setiap minggunya, mulai musim reguler hingga babak play-off. Di musim reguler, TVRI akan menayangkan satu pertandingan disetiap seri.
Direktur Utama TVRI Helmi Yahya berharap kesepakatan tersebut bisa membuat dunia basket nasional kembali semarak, dan bisa berimbas positif pada kualitas kompetisi IBL sendiri.
"Harapan kita basket di Indonesia bisa kembali marak. Olahraga ini menarik, sehat, hampir tak ada tawuran di lapangan. Tak seperti olahraga yang satu lagi. Karena penontonnya kebanyakan mahasiswa ya, sehat banget," ujar Helmi Yahya di Gedung TVRI, Senayan, Jakarta, Selasa (7/1/2020).
"Kita harap betul nanti di lapangan seperti apa. Karena di basket itu bukan hanya game-nya yang menarik tapi entertainment. Ini bukan hanya soal bakset tapi juga hiburannya. Jadi semoga keseruan itu bisa kembali," sambungnya.
Di sisi lain, Direktur Utama IBL Junas Miradiarsyah menjelaskan bahwa dalam beberapa tahun terakhir, kompetisi bola basket nasional sejatinya telah berkembang semakin menarik. Namun, masalah pemasaran lah yang masih minim.
Dengan kerjasama antara IBL dan TVRI, Junas berharap geliat basket Indonesia bisa kembali bertumbuh. Hal itu dirasa jadi momentum yang baik dalam misi Indonesia lolos Piala Dunia FIBA 2023.
"Dari saya yang sudah tiga tahun di liga, melihat bahwa kompetisi ini semakin menarik. Dari kompetisi dsn produk sejatinya tidak masalah, tinggal bagaimana menaikan kembali hype basket ini," beber Junas.
"Kami bangga dan terima kasih bisa dipercaya TVRI dan harapannya bisa membantu dan membawa momentum yang baik mulai dari hari ini hingga ke FIBA World Cup 2023 nanti," tambahnya.
Baca Juga: Pamer Mobil Baru, Jorge Lorenzo Jadi 1 dari 100 Pemilik Hypercar Ini
IBL 2020 akan berlangsung selama delapan seri dan berlanjut ke babak play-off. Kompetisi bola basket kasta tertinggi Indonesia itu akan berlangsung mulai 10 Januari di GOR Sahabat Semarang, Jawa Tengah.
Berita Terkait
-
Jelang IBL 2020, Lester Prosper Masih Kesulitan Adaptasi dengan Timnas
-
Diperkuat 2 Calon Pemain Naturalisasi, Timnas Pede Kalahkan Filipina
-
HangTuah Terancam Tanpa Abraham Wenas di Seri Pembuka IBL 2020
-
Timnas Basket Indonesia Incar Dua Besar Kualifikasi FIBA Asia Cup 2021
-
Kualifikasi FIBA Asia Cup 2021: Indonesia Siapkan Skenario Terburuk
Terpopuler
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Bukan Akira Nishino, 2 Calon Pelatih Timnas Indonesia dari Asia
- Diisukan Cerai, Hamish Daud Sempat Ungkap soal Sifat Raisa yang Tak Banyak Orang Tahu
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- 3 Rekomendasi Mobil Keluarga 9 Seater: Kabin Lega, Irit BBM, Harga Mulai Rp63 Juta
Pilihan
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
-
Emil Audero Akhirnya Buka Suara: Rasanya Menyakitkan!
-
KDM Sebut Dana Pemda Jabar di Giro, Menkeu Purbaya: Lebih Rugi, BPK Nanti Periksa!
-
Mees Hilgers 'Banting Pintu', Bos FC Twente: Selesai Sudah!
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
Terkini
-
Pertacami Umumkan Ikut Multi Event Pertama, MMA Indonesia Siap Tempur di Asian Youth Games 2025
-
Cetak Sejarah, Atlet Tenis Meja Muda Indonesia Juarai Turnamen Dubai
-
Byon Combat 6 Kembali Hadirkan Rivalitas Indonesia-Malaysia, Ada 12 Duel
-
Indonesia Fokus Jalankan Blueprint Olahraga Nasional usai Disanksi IOC Buntut Tolak Atlet Israel
-
Indonesia Tak Gentar Disanksi IOC karena Tolak Atlet Israel, Pegang Prinsip UUD 1945
-
IOC, Badan Olimpiade Dobel Standar: Berani Hukum Rusia, Tapi Bela Israel yang Lakukan Genosida
-
Perang Saudara di French Open 2025, Rian/Rahmat Siap Hentikan Sabar/Reza
-
French Open 2025: Fajar/Fikri Waspadai Semangat Revans Pasangan Denmark
-
Jadwal French Open 2025: Perang Saudara Sektor Ganda Putra
-
Tolak Atlet Israel, IOC: Mimpi Indonesia jadi Tuan Rumah Olimpiade Tamat!