Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali menilai, jika pelaksanaan PON XX/2020 sukses, maka Merauke akan dilirik untuk menjadi tempat berbagai pertandingan olahraga kejuaraan nasional. Hal itu disampaikannya dalam Rapat Koordinasi Persiapan Penyelenggaraan PON XX, di Hotel Swissbell Hotel Merauke, Papua, Rabu (12/2/2020) malam.
Kunci agar Merauke sukses, menurutnya, perencanaan awal dan konsisten dengan penyelenggaraan.
"Apa yang sudah direncanakan harus dilaksanakan secara konsisten dan diawasi secara ketat, serta dievaluasi hingga selesai. Sukses penyelenggaraan, sukses prestasi dan diikuti sukses administrasi, sebab banyak contoh administrasi yang berujung pada masalah hukum," ujar Menpora.
"Kami optimistis, Merauke bisa dan mampu menjadi tuan rumah yang baik, sehingga Merauke akan dilirik untuk menjadi tempat berbagai pertandingan olahraga," tambahnya.Zainudin berharap, kesempatan PON dapat digunakan untuk mempromosikan Merauke.
"Para atlet dari 34 provinsi, usai dari Merauke, mereka memiliki kesan bahwa Merauke memang pantas dipilih oleh PPPON menjadi cluster. Saya minta, selain persiapan venue dan akomodasi, pemerintah dan masyarakat Merauke harus menyiapkan sajian-sajian yang menarik untuk yang datang seperti pawai budaya, pariwisata dan kulinernya," harapnya.
Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), lanjutnya, saat ini sedang mendorong wisata olahraga atau sport tourism.
"Sport tourism menjadi andalan kita, dan itu perintah Presiden Joko Widodo kepada kami. Dimanapun penyelenggaraan olahraga, harus ada budaya dan kulinernya, sehingga orang teringat dan terkesan untuk datang lagi ke Merauke," kata Menpora.
"Setelah saya meninjau beberapa venue pertandingan di Merauke dan akomodasinya, saya optimistis, pelaksanaan PON XX Papua secara umum bisa terlaksana dengan baik," tutupnya. Hadir dalam rakor, Bupati Merauke, Frederikus Gebze, Ketua Harian KONI Pusat, Suwarno, dan Pemprov Papua, Alex Kabisa.
Baca Juga: Pencairan Anggaran Olimpiade, Kemenpora Lakukan MoU dengan 3 Cabor
Berita Terkait
-
ASEAN Para Games 2020 Ditunda, Menpora: Biayanya Membengkak
-
Antisipasi Penyebaran Virus Corona, ASEAN Para Games Kembali Ditunda
-
Jaga Nama Baik Indonesia, Menpora Ingin Kisruh Formula E Diakhiri
-
Nasib 10 Cabor PON Belum Jelas, Menpora Temui Gubernur Papua
-
Pencairan Anggaran Olimpiade, Kemenpora Lakukan MoU dengan 3 Cabor
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Indonesia Para Badminton International 2025: Pasukan Merah Putih Pertahankan Tradisi Juara Umum
-
Pertarungan Menuju Kejayaan: One Pride MMA 88 Hadirkan Duel Indonesia vs Dunia
-
Indonesia Para Badminton International: Merah Putih Raih Empat Tiket Final
-
Era Baru Pertina: Semangat Muda dari Timur dan Kolaborasi dengan Brand Ternama
-
Indonesia Para Badminton International 2025: Juara Paralympic Bidik Emas di Solo
-
Jonatan Christie Siap Tebus Kegagalan French Open, Waspadai Kiran George di Hylo Open 2025
-
Indonesia Dominasi Lima Besar Ranking Dunia Woodball 2025
-
Pertacami Ukir Sejarah di Asian Youth Games 2025: MMA Indonesia Pulang dengan 4 Perunggu
-
Fajar/Fikri Siaga Hadapi Ancaman Ganda Malaysia di Perempat Final Hylo Open 2025
-
Bulu Tangkis Persembahkan Emas di AYG 2025 Lewat Raihan/Atresia