Suara.com - Tim Pramac Racing terpaksa menunda acara peluncuran livery baru motornya untuk musim MotoGP 2020. Ini menyusul pembatalan seri kelas premier di Qatar karena kekhawatiran terhadap wabah virus Corona.
Tim satelit Ducati itu sedianya akan melakukan peluncuran motor di Sirkuit Losail, Qatar pada, Kamis (5/3/2020).
"Dengan menyesal kami mengabarkan jika menyusul pembatalan GP Qatar, peluncuran motor Pramac Racing ditunda hingga Kamis, 5 Maret pukul 18:00 CET (00:00 WIB)," demikian pernyataan dari pihak Pramac Racing.
Livery baru tunggangan Jack Miller dan Francesco Bagnaia itu didesain oleh Centro Stile Lamborghini, rumah desain pabrikan mobil sport asal Italia Lamborghini.
Presentasi peluncuran akan disiarkan langsung di lawan resmi www.motogp.com dan YouTube serta kanal Facebook MotoGP dan Pramac Racing.
Tahun lalu Pramac Racing finis peringkat enam klasemen setelah bersaing dengan tim Petronas Yamaha SRT yang keluar sebagai tim independen terbaik dengan selisih 88 poin.
Pandemik virus Corona yang telah menewaskan sedikitnya 3.000 orang dan menginfeksi 90.000 lainnya di 70 negara, berdampak langsung terhadap penyelenggaraan MotoGP 2020 dan berbagai ajang olah raga lainnya di dunia.
Grand Prix Qatar yang sedianya digelar pada 8 Maret telah dibatalkan, kemudian seri selanjutnya di Thailand pada 15 Maret harus ditunda karena kekhawatiran terhadap virus yang diduga pertama kali muncul di pasar seafood di Wuhan, China, akhir tahun lalu.
Baca Juga: Tinju Dunia: Ingat Masa Ini, Air Mata Si Leher Beton Mike Tyson Bercururan
Berita Terkait
-
Wacana Duel Alvarez vs Raja KO dari Rusia, Atlet PBSI Diminta Jangan ke Mal
-
Karena Tafsir Ini Jepang Dibolehkan Tunda Olimpiade 2020 hingga Akhir Tahun
-
MotoGP Jadi 'Korban' Virus Corona dan 4 Berita Olahraga Terpopuler Lainnya
-
MotoGP Kena Imbas Virus Corona, Khabib Tantang Legenda Tinju Dunia
-
Dampak Virus Corona yang Juga Sampai ke Indonesia, MotoGP Thailand Ditunda
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Daftar 21 Wakil Merah-Putih di Indonesia Masters 2026, Ada Pasangan Multinasional
-
Satu-satunya Ganda Putra di India Open 2026, Sabar Karyaman Gutama Mohon Doa
-
Reza Pahlevi Soroti Kondisi Shuttlecock di India Open 2026
-
Dominan Sejak Awal, Sabar/Reza Amankan Tiket 16 Besar India Open 2026
-
Dua Wakil Indonesia Mulai Perjuangan di India Open 2026 Hari Ini
-
Indonesia Masters 2026 Kembali Digelar di Istora, Siap Hidupkan Kembali Atmosfer
-
Menang di Laga Perdana India Open 2026, Putri Kusuma Wardani Merasa Banyak Lakukan Kesalahan
-
Marc Marquez Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2026
-
Jadwal Wakil Indonesia di India Open 2026, Mulai Tanding Hari Ini
-
Tunggal Putri India Ungkap Peran Pelatih asal Indonesia dalam Kebangkitannya