Suara.com - Legenda NBA yang kerap tampil eksentrik Dennis Rodman mendoakan Kim Jong Un segera sembuh. Diktator Korea Utara itu dikabarkan tengah sakit keras.
Kesehatan Kim Jong Un disebut-sebut memburuk, setelah absen menghadiri peringatan ulang tahun pendiri Korea Utara yang juga merupakan kakeknya, Kim Il-sung pada 15 April lalu.
Rodman yang memiliki kedekatan personal dengan Kim Jong Un, berharap kabar buruk terkait koleganya itu tidaklah benar.
"Saya berharap kabar mengenai penyakit Kim Jong-Un tidak benar. Saya ingin segera menemukan jawaban atas kondisi sebenarnya," kata Rodman dilansir TMZ, Minggu (26/4/2020).
"Masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan oleh Amerika Serikat dan Korea Utara. Andai Kim Jong Un tidak sehat, saya berharap dia bisa segera pulih."
"Saya berharap, dua teman saya, Donald Trump dan Kim Jong-Un, sehat. Agar keduanya bisa melanjutkan usaha menuju kedamaian," tambahnya.
Awal Persahabatan
Mantan pebasket Chicago Bulls itu diketahui telah cukup lama menjalin persahabatan dengan Kim Jong Un.
Kedekatan keduanya tak terlepas dari fakta bahwa Kim Jong Un merupakan penggemar berat bola basket.
Baca Juga: Penasihat LN Donald Trump: Kim Jong Un Kemungkinan Meninggal atau Lumpuh
Kim Jong Un juga diketahui, menjadi fans Chicago Bulls era 1990-an, tim yang juga dibela Rodman bersama legenda basket dunia, Michael Jordan.
Pertemuan keduanya bermula saat Rodman bersama jurnalis Vice Media Ryan Duffy, dan tim basket amatir Harlem Globetrotters, melakukan kunjungan pertamanya ke Korut pada 2013 silam untuk menggelar pertandingan basket persahabatan.
Rodman bertemu Kim Jong Un langsung di pertandingan tersebut. Saat itulah lelaki 58 tahun ini menganggap penerus Kim Jong Il itu sebagai 'teman seumur hidup'.
Rodman bahkan mengaku langsung akrab dengan pemimpin Korut itu. Mereka saling berbincang, bercanda tawa, bahkan karaoke bersama. Suasana pertemuan keduanya ternyata begitu santai.
"Saya berteman dengannya. Kami tertawa, bernyanyi bersama, kami melakukan banyak hal keren bersama seperti bermain ski dan menunggang kuda," kata Rodman beberapa waktu lalu.
Mondar-mandir Korut
Berita Terkait
-
Penasihat LN Donald Trump: Kim Jong Un Kemungkinan Meninggal atau Lumpuh
-
Mengenal Sosok Kim Yo Jong yang Disebut-sebut Jadi Penerus Takhta Korut
-
Beredar Rumor Kim Jong Un Meninggal, Warganet Justru Posting Meme Kocak
-
Legenda NBA Dennis Rodman Harap Kabar Kim Jong Un Sakit Keras Tidak Benar
-
Dikabarkan Meninggal, Kereta Milik Kim Jong Un Terlihat di Wonsan
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Rivan Nurmulki dan Fahreza Rakha Berpeluang Raih Quatrick Emas Medali SEA Games
-
Dihajar Wakil Thailand, Zaki Ubaidillah Akui Butuh Banyak Belajar Demi Konsisten di Level Tinggi
-
Kumamoto Masters 2025: Gregoria Melaju ke Perempat Final, Tiga Wakil Indonesia Gugur
-
Daftar Pemain Timnas Voli Indonesia di SEA Games 2025: Ada Rivan Nurmulki, Farhan Halim Absen
-
Legenda Basket Tony Parker Turun Tangan, Latih Prancis di Piala Dunia FIBA U-17 2026
-
Tinggi 2,33 Meter, Olivier Rioux Catat Rekor sebagai Pebasket Tertinggi dalam Sejarah NCAA
-
Zhang Ziyu Cetak Sejarah, Pebasket Putri China Pertama yang Lakukan 'Dunk'
-
Belanda Lagi, Erick Thohir Jalin Kerja Sama untuk Bangun Pemuda dan Olahraga
-
Eks Pelatih CLS Knights Kembali ke Indonesia, Latih RANS Simba Bogor
-
Berbenah Jelang IBL 2026, Tangerang Hawks Perkuat Jajaran Kepelatihan