Suara.com - Teges Satriaji Cahyo Hutomo/Indah Cahya Sari Jamil tak gentar untuk berlaga di ajang PBSI Home Tournament kendati menjadi pasangan termuda di sektor ganda campuran.
PBSI Home Tournament sektor ganda campuran akan bergulir pekan ini tepatnya pada 1-3 Juli 2020. Teges/Indah bakal bersaing dengan 10 pasangan yang lebih senior dari mereka.
"Pasti ada keinginan untuk mengalahkan yang lebih senior, kami mau buat kejutan," kata Indah yang masih berusia 18 tahun dalam rilis yang diterima Suara.com, Selasa (30/6/2020).
"Kami mau mereka nggak gampang begitu saja saat lawan kami. Kami mau mereka dapat bola-bola susah dari kami," jelas Indah yang bersama Teges telah meraih gelar juara di ajang Dutch Junior International 2020 dan German Junior 2020.
Merujuk hasil undian, Teges/Indah tergabung dalam grup D yang terbilang cukup berat. Mereka akan bertarung memperebutkan dua tiket lolos grup dengan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja yang merupakan unggulan kedua serta pasangan Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktvina Kandow.
Indah mengaku tidak terbebani dengan fakta tersebut. Bersama Teges, dirinya hanya ingin tampil sebaik mungkin, di samping tak sabar untuk merasakan atmosfer pertandingan yang hilang dalam tiga bulan terakhir akibat pandemi COVID-19.
"Maunya main lepas saja, lawan yang lebih senior kan nggak ada beban. Kami akan coba keluarkan kemampuan maksimal kami dan semoga apa yang sudah kami latih bisa keluar semua," tutur Indah.
"Kami kan sudah lama nggak ada pertandingan, kami kangen suasana di turnamen. Sekarang ada home tournament ini kami bisa merasakan lagi tegangnya bertanding, kami bisa latihan dari sini dulu, jadi kalau ke pertandingan resmi nanti sudah nggak kaget," tandasnya.
Baca Juga: PBSI Home Tournament: Praveen / Melati Waspadai Hafiz / Gloria
Berita Terkait
-
Ganda Campuran Muda Indonesia Lolos Semifinal, Bisa Pecah Telur di Malaysia?
-
Partnership Dejan/Fadia Resmi Berakhir, 'Cerai' Permanen?
-
Indonesia Open 2025: Laga Pembuka, Adnan/Indah Amankan Tiket Perempat Final
-
Rekap Indonesia Open 2025 Day 2: Empat Wakil Indonesia Lolos Babak Kedua
-
Singapore Open 2025: Jadwal 2 Wakil Indonesia untuk Berebut Tiket Semifinal
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott, Belum Kering Tangis Timnas Indonesia
- Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
- Apa Acara Trans7 yang Diduga Lecehkan Pesantren Lirboyo? Berujung Tagar Boikot di Medsos
- 3 Alasan Presiden Como Mirwan Suwarso Pantas Jadi Ketum PSSI yang Baru
- 5 Sepatu Nineten Terbaik untuk Lari, Harga Terjangkau Mulai Rp300 Ribu
Pilihan
-
Dipecat PSSI, Ini 3 Pekerjaan Baru yang Cocok untuk Patrick Kluivert
-
4 Fakta Radiasi Cs-137 PT PMT Cikande: Pemilik Diduga WNA Kabur ke Luar Negeri?
-
Harga Emas Melonjak! Antam Tembus Level Rp 2.622.000 di Pegadaian, UBS Ikut Naik
-
Purbaya Mau Turunkan Tarif PPN, Tapi Dengan Syarat Ini
-
Isu HRD Ramai-ramai Blacklist Lulusan SMAN 1 Cimarga Imbas Kasus Viral Siswa Merokok
Terkini
-
Dilantik di Hadapan Gubernur, Percasi Jakarta Bidik Juara Umum di Kejurnas 2025
-
PON Bela Diri 2025: Jakarta Dominasi Judo, Jatim Berjaya di Gulat, Jabar Kuasai Taekwondo
-
Alasan Bima Perkasa dan Bali United Absen di IBL 2026 Terungkap
-
IBL Hapus Aturan Salary Cap Rp10 Miliar, Fokus ke Gaji Pemain Asing
-
Honda: Ducati Beruntung Punya Marc Marquez
-
Jadi Anak Baru di MotoGP, Toprak Razgatlioglu Tegaskan WSBK Juga Kompetitif
-
Susunan Pembalap MotoGP 2026: Dominasi Ducati, Stabilitas KTM, Gebrakan Yamaha!
-
CAS Tolak Banding Federasi Senam Israel Terkait Kejuaraan Dunia di Jakarta
-
Sejarah Baru, Kickboxer Asal Sumut Raih Emas WAKO Uzbekistan Kickboxing World Cup 2025
-
WJC 2025: Mulky/Salma Melaju ke Babak Ketiga usai Kalahkan Wakil Norwegia