Suara.com - Mercedes mendominasi sesi kualifikasi F1 GP Austria, Sabtu (4/7/2020). Valtteri Bottas mencatatkan waktu tercepat dan Lewis Hamilton memastikan berada di posisi start kedua.
Bottas mencatatkan waktu satu menit 2,939 detik kendati sempat melebar keluar trek di lap terakhir, namun mampu sekaligus memecahkan rekor sirkuit Red Bull Ring serta pole position Charles Leclerc tahun lalu.
Hamilton tak mampu lebih cepat dari pebalap Finlandia itu setelah finis dengan margin sangat tipis 0,012 detik, demikian laman resmi Formula 1.
"Aku merindukan perasaan ini setelah kualifikasi... gemetarnya...setelah mendorong mobil menuju batasnya," kata Bottas seperti dimuat Antara.
Pebalap Red Bull Max Verstappen sempat menggunakan ban medium di awal Q2 sebelum menggantinya ke ban soft. Pebalap Belanda itu akhirnya finis 0,5 detik di belakang kedua mobil Mercedes itu untuk start dari P3 di samping Lando Norris dari tim McLaren yang juga akan start di baris kedua.
"Aku cukup senang di P3, kami memulai dengan ban yang berbeda, jadi ini akan menarik. Kami akan mencoba sebisa mungkin menyulitkan mereka," kata Verstappen.
RB16 lainnya yang dibawa Alexander Albon akan start dari P5, setelah catatan waktunya unggul tipis dari Racing Point Sergio Perez.
McLaren dan Racing Point nampaknya akan bersaing ketat untuk tim papan tengah musim ini di saat para pebalap mereka masuk 10 besar kualifikasi.
Carlos Sainz hanya unggul 0,058 detik dari Lance Stroll untuk masing-masing di P8 dan P9.
Baca Juga: Lewis Hamilton Tampil Dominan di Hari Pertama Latihan Bebas F1 GP Austria
Sementara itu, seperti yang diungkapkan kepala tim Mattia Binotto, mobil Ferrari mereka tahun ini memiliki paket yang kurang memuaskan, khususnya terlihat setelah tes pramusim di Barcelona Februari lalu.
Charles Leclerc, peraih pole position tahun lalu, hampir gagal melaju ke Q3 setelah hanya menempati slot terakhir di Q2. Namun, pebalap Monako itu mampu merangkak mengamankan posisi P7 di akhir babak kualifikasi.
Rekan satu timnya, Sebastian Vettel, hanya mampu di P11 sehingga melewatkan 15 menit terakhir sesi kualifikasi.
Duet AlphaTauri, Pierre Gasly dan Daniil Kvyat start dari P12 dan 13, diikuti oleh Esteban Ocon (Renault) dan Romain Grosjean (Haas).
Daniel Ricciardo, yang harus mengganti sayap depan mobilnya setelah melebar di Tikungan 8 ketika di Q1, melengkapi 10 besar kualifikasi hari itu.
Kevin Magnussen, George Russel, Antonio Giovinazzi, Kimi Raiikonen dan Nicholas Latifi tereliminasi di Q1 dan akan start di lima posisi paling belakang.
Berita Terkait
-
Sinopsis Mr Mercedes: Teror Psikopat di Balik Kemudi Mercedes yang Tayang di Netflix
-
'Matilah Ini!' Mobil Presiden Diisi Bensin Oplosan, Paspampres Panik, SPBU Langsung Ditutup
-
7 Mobil Bekas Senyaman Mercy Harga Rp100 Jutaan yang Cocok untuk Pensiunan
-
7 Mobil Bekas Mercy di Bawah 100 Juta untuk Keluarga Kecil
-
Era Baru Otomotif Indonesia Dimulai, Mobil Eropa Kini Bebas Bea Masuk
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
332 Tim Ramaikan Biokul Padel Tourney 2025
-
Bulu Tangkis Dapat Dukungan Maksimal di POPNAS 2025: Persaingan Pelajar dari 38 Provinsi Memanas
-
Fajar/Fikri Menang Meyakinkan, Tantang Wakil Taiwan di 16 Besar Australian Open 2025
-
Ana/Trias Tancap Gas, Libas Unggulan Keempat di 32 Besar Australian Open 2025
-
Hat-trick Juara Umum! Dominasi Satu Tim Berlanjut di AAUI Cup 2025
-
Anak Eks Persija Jakarta Resmi Gabung Gresik Petrokimia, Bareng Shella Bernadetha
-
Gabung Jakarta Livin Mandiri, Arimbi Syifana Berpotensi Pecahkan Rekor dalam Sejarah Proliga
-
Usai Catat Rekor, Pebalap Asal Magetan Bertekad Lebih Baik di Moto2 2026
-
Bocoran Dirut IBL, Sebut 16 Pemain Asing Sudah Terdaftar, Didominasi dari Amerika Serikat
-
Kronologis UFC Larang Seumur Hidup Dillon Danis Gegara Baku Hantam dengan Tim Islam Makhachev