Suara.com - Tim AlphaTauri mengumumkan bahwa Pierre Gasly akan tetap membalap bersama mereka di Formula 1 musim 2021.
Pebalap berusia 24 tahun asal Prancis itu pertama kali bergabung dengan tim junior milik Red Bull tersebut pada 2017 di Grand Prix Malaysia.
"Saya sangat senang bisa lanjut dengan Scuderia Alpha Tauri untuk satu musim lagi. Tahun ini berjalan sangat baik, dan kami berada di trek untuk mendapati musim paling sukses di sejarah tim ini," demikian Gasly seperti dikutip Antara dari laman resmi tim, Rabu (28/10/2020) .
Gasly sempat dipromosikan di tim Red Bull Racing di paruh pertama musim 2019 sebelum kembali lagi ke AlphaTauri, kala itu bernama Toro Rosso, karena dipandang tampil di bawah performa.
Namun, Gasly membuktikan dirinya mampu mencuri podium di Brazil pada 2019 dan kemudian meraih kemenangan pertamanya di F1 ketika ia menaklukkan sirkuit Monza di Italia awal bulan lalu.
"Saya merasa kami memiliki hubungan yang kuat, kami mampu mengambil setiap kesempatan yang ada di depan kami, yang terbaik adalah di Grand Prix Italia.
"Memenangi balapan Formula 1 di Monza untuk pertama kali menjadi momen spesial bagi saya, dan akan semakin bertambah manis karena mempersembahkan kemenangan kedua di sejarah tim ini, jadi saya sangat bangga karena itu."
Kepala tim AlphaTauri Franz Tost memandang Gasly telah secara konsisten menunjukkan performa yang baik dengan dua podium tersebut.
"Saya senang Pierre tetap bersama kami untuk musim 2021. Dia telah menjadi bagian dari pool pebalap Red Bull selama beberapa tahun dan saya harap dia tetap di keluarga Red Bull untuk musim-musim yang akan datang.
Baca Juga: Lando Norris Minta Maaf Soal Komentarnya kepada Hamilton dan Stroll
"Pierre terbukti sangat kompetitif juga berkat kemahirannya membalap, mengeluarkan potensi mobil di setiap balapan dan memberi umpan balik berharga kepada engineer-nya.
"Secara mental dia sangat kuat, dia selalu termotivasi dan ketika dia melihat suatu tujuan dia mengeluarkan semua yang dia miliki untuk meraihnya," kata Tost.
Berita Terkait
-
Kalah 2 Poin Saja, Max Verstappen Tetap Bangga Meski Gagal Rebut Gelar Juara Dunia F1 2025
-
Lando Norris Kunci Gelar Juara Dunia Formula 1 2025
-
Ogah Pusing, Max Verstappen Anggap Gelar Juara Dunia Tidak Terlalu Penting
-
Jadwal F1 GP Abu Dhabi 2025: 3 Pembalap Siap Rebut Gelar Juara Dunia
-
Formula 1: Lewis Hamilton Blak-blakan Sulit Temukan Keseimbangan dalam GP Las Vegas
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta