Suara.com - Jadwal tinju dunia pekan ini akan menampilkan pertarungan besar dari divisi kelas berat antara Dillian Whyte vs Alexander Povetkin.
Pertarungan ulangan atau rematch untuk perebutan gelar juara dunia interim kelas berat versi WBC ini bakal berlangsung di Europa Point Sports Complex, Gibraltar, Sabtu atau Minggu (28/3/2021) dini hari WIB.
The Body Snatcher --julukan Dillian Whyte-- sejatinya punya kesempatan membalas dendam atas Povetkin menyusul kekalahan Agustus tahun lalu pada November 2020.
Namun pertarungan itu urung terjadi karena Povetkin yang merupakan juara Olimpiade, dinyatakan positif terinfeksi virus Corona sehingga duel harus ditunda.
Setelah mengalami penundaan, rematch Dillian Whyte vs Alexander Povetkin seharusnya digelar pada Januari thaun ini, tetapi kembali ditangguhkan karena meningkatnya kasus virus Corona di Inggris.
Meski sempat kesal dengan berbagai penundaan, Dillian Whyte kini mengakui mundurnya jadwal pertarungan membuatnya memiliki waktu untuk mempersiapkan diri lebih baik.
"Kali ini aku akan mengalahkannya, dan kita akan lihat apa yang akan dikatakan orang," kata Whyte dikutip Boxingscene, Rabu (24/3/2021).
"Ini adalah pertarungan yang harus saya menangkan, tapi saya bukan orang yang khawatir tentang tekanan. Saya hanya tersenyum dan menerimanya dengan tenang," tambahnya.
Dillian Whyte saat ini memiliki rekor 27 kemenangan (18 KO) berbanding dua kekalahan. Sementara Alexander Povetkin mempunyai rekor 36 kemenangan (25 KO), dua kalah, dan sekali imbang.
Baca Juga: Daftar Petinju Terbaik 2020, Anthony Joshua Cuma di Peringkat 5
Berikut jadwal tinju dunia Dillian Whyte vs Alexander Povetkin sebagaimana dilansir DAZN:
Minggu (28/3/2021)
- 02.00 WIB - Dillian Whyte vs Alexander - Perebutan gelar juara dunia interim kelas berat WBC
Pertarungan undercard
- Ted Cheeseman vs JJ Metcalf – perebutan gelar British super welterweight
- Chris Kongo vs Michael McKinson – perebutan gelar WBO Kongo’s global welterweight
- Fabio Wardley vs Eric Molina – heavyweight
- Erik Pfeifer vs Nick Webb – heavyweight
- Youssef Khoumari vs Kane Baker – super featherweight
- Campbell Hatton vs TBA – super featheweight
Berita Terkait
-
Mantan Juara Dunia Tinju Marvin Hagler Tutup Usia
-
Ngeri! Lennox Lewis Siap Kembali Adu Jotos dengan Mike Tyson
-
Terlalu Banyak Alasan, Deontay Wilder Dianggap Mirip Donald Trump
-
Deontay Wilder Diolok-olok Mantan Pelatihnya Sendiri
-
24 Tahun Tertunda, Trilogi Mike Tyson vs Evander Holyfield Bakal Terwujud
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Korea Masters 2025: Tiga Ganda Putri Indonesia Langsung Tersingkir
-
Debut Manis Novak Djokovic di Athena, Alejandro Tabilo Tak Berkutik
-
Jakarta Bersiap untuk Capital Market Run 2025, 3.500 Pelari akan Turun ke Jalan
-
Terungkap Alasan Anthony Ginting Absen di Korea Masters 2025
-
Anthony Ginting Absen, Inilah Daftar Wakil Indonesia di Korea Masters 2025
-
Bagian Penting Tim, Pelita Jaya Jakarta Perpanjang Kontrak Vincent Kosasih
-
Rombak Besar-besaran, Tangerang Hawks Basketball Lepas Habib Titoaji
-
Tumbang di Final Hylo Open 2025, Putri KW Ambil Pelajaran dari Mia Blichfeldt
-
Kalah di Final Hylo Open 2025, Sabar Karyaman: Lagi-lagi Harus Jadi Runner-up
-
Selamat! Jonatan Christie Berhasil Juarai Hylo Open 2025