Suara.com - Tim bulu tangkis Indonesia akan memainkan laga penentuan juara Grup C Piala Sudirman 2021 dengan menghadapi Denmark di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, pada Rabu (29/9/2021) pukul 14.00 WIB.
Indonesia dan Denmark sudah sama-sama mengamankan tiket fase knock-out. Matchday ketiga ini akan jadi penentuan siapa yang berhak melaju dengan status pemuncak klasemen.
Indonesia sebelumnya telah mengalahkan Federasi Bulu Tangkis Rusia (NBFR 5-0, dan Kanada 3-2. Sementara Denmark menekuk Kanada 5-0, dan menghancurkan NBFR 4-1.
Di atas kertas, Denmark merupakan lawan paling tangguh bagi Indonesia di Grup C. Karena itu, Indonesia siap menurunkan pemain terbaik di laga ini.
Hal ini disampaikan Kabid Binpres PP PBSI Rionny Mainaky sebagaimana rilis PBSI, Selasa (28/9/2021) malam WIB. Tim Garuda akan memilih pemain-pemain terkuatnya dan yang paling siap bertanding.
"Kami akan menurunkan pemain inti. Indonesia akan tampil dengan kekuatan terbaik dan yang paling siap main," tutur Rionny di Hotel Skyline Airport, Vantaa.
Untuk nama-nama pemain, menurut Rionny, sebenarnya sudah dapat masukan dari tim pelatih. Tetapi untuk menentukan nama pemain yang akan diturunkan, masih harus dilihat dari persiapan terakhir pada Selasa (28/9/2021).
"Latihan sore ini akan menentukan siapa yang diturunkan lawan Denmark besok. Yang pasti Indonesia akan tampil dengan kekuatan terbaik untuk menjadi juara grup," ujar Rionny.
Baca Juga: Dipecundangi Pebulu Tangkis Kanada, Jojo Salahkan Fasilitas Piala Sudirman 2021
Berita Terkait
-
Sudirman Cup 2021: Korea Selatan Pastikan Lolos Grup
-
Piala Sudirman 2021: Kalah 5-0 dari Taipei, Jerman Gagal Lolos Fase Grup
-
Tambah 3 Poin, Indonesia Duduki Peringkat Kedua Grup Klasemen Piala Sudirman 2021
-
Debut Perdana di Sudirman Cup Viral, Ester Wardoyo Tuai Pujian
-
Debut di Piala Sudirman 2021, Ester Nurumi Petik Pengalaman Berharga
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
Kekalahan Raymond/Joaquin di Final Jadi Sorotan
-
Care for Sumut Charity Run: Berlari di GBK untuk Bantu Korban Banjir Sumatera Utara
-
PB Djarum Apresiasi Atlet Berprestasi, Salsabila Zahra Aulia Jadi Bintang Muda Terbaik
-
Performa Atlet Jadi Prioritas, PBSI Percayakan Le Minerale sebagai Official Mineral Water
-
Rahasia Indonesia Lampaui Target di ASEAN Para Games 2025, Raih 392 Medali!
-
Atletik Indonesia: Zohri dan Odekta Awali Musim di Kejuaraan Asia Indoor 2026
-
Pelatih Beberkan Alasan Jafar/Felisha Tidak Tampil di Thailand Masters 2026
-
Anthony Ginting Absen di Thailand Masters 2026, Pelatih Beberkan Alasannya
-
Jadwal Thailand Masters 2026: 9 Wakil Indonesia Tampil di Hari Pertama, Ada Lanny/Apriyani
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026 Seri Gresik: Mulai 29 Januari, 9 Laga Panas di GOR Tri Dharma