Suara.com - Kirab Api Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVI Papua memasuki tahap akhir dan besok akan tiba di Stadion Mandala, Kota Jayapura, yang sekaligus menjadi lokasi pembukaan pesta olahraga terbesar di Tanah Air untuk atlet disabilitas itu pada Jumat (5/11/2021).
Prosesi kirab api Peparnas Papua telah berlangsung sejak pengambilan api di Kampung Genyem, Lembah Grime, Distrik Nimboran, Kabupaten Jayapura, Selasa (2/11/2021). Sempat bermalam di Kantor Bupati Jayapura, kirab api tiba di Kantor Wali Kota Jayapura, Rabu (3/11/2021).
Setelah itu, hari ini atau, Kamis (4/11/2021), barisan kirab api kembali diberangkatkan menuju Gedung Negara yang menjadi tempat Gubernur Lukas Enembe berkantor.
Wali Kota Benhur Tomi Mano melepas barisan kirab obor yang terdiri dari 10 personel TNI dan Polri, 10 orang perwakilan masyarakat, serta 12 atlet disabilitas asal Papua. Mereka berlari kecil sejauh 500 meter menuju gerbang luar Kantor Wali Kota dan telah ditunggu oleh iring-iringan kendaraan yang akan mengangkut barisan kirab obor.
Iring-iringan kirab api tersebut menempuh perjalanan sejauh 7,3 kilometer sebelum tiba di halaman Gedung Negara pada siang harinya. Peserta kembali berbaris dan berlari kecil 500 meter dari gerbang Gedung Negara menuju halaman kantor gubernur.
Sekretaris Daerah Provinsi Papua Doren Warekwa menerima tongkat obor, yang didesain mirip menara kayu, mewakili Gubernur Papua. Di Gedung Negara, api akan kembali diinapkan satu malam sebelum keesokan harinya diarak menuju Stadion Mandala.
Kirab api Peparnas Papua menjadi salah satu rangkaian yang sangat penting dalam setiap gelaran pesta olahraga terbesar untuk atlet disabilitas di Tanah Air tersebut.
Sama halnya dengan gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON), kirab api Peparnas Papua menyiratkan pesan yang kuat tentang kehangatan, solidaritas dan sportivitas.
Peparnas Papua akan dibuka oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Sementara Presiden Joko Widodo akan menutup Peparnas di Stadion Mandala pada 13 November 2021.
Sebanyak 3.609 atlet dari 33 provinsi, kecuali Sulawesi Barat, akan bertanding pada 12 cabang olahraga di Kota dan Kabupaten Jayapura, yakni angkat berat, atletik, boccia, bulu tangkis, catur, judo, menembak, panahan, renang, sepak bola cerebral palsy (CP), tenis lapangan kursi roda dan tenis meja.
Mereka akan memperebutkan 2.812 keping medali, yang terdiri dari 861 emas, 861 perak dan 1.090 perunggu dalam 640 nomor perlombaan. [Antara]
Berita Terkait
-
10 Tahun Jokowi, Indonesia Juara Umum Paragames Tiga Kali Berturut-Turut dan Raih Medali Emas di Dua Paralimpiade
-
Iringi Pawai Obor Api PEPARNAS 2024, Aktor Augie Fantinus Kobarkan Semangat Kesetaraan
-
2 Stadion Legendaris yang Jadi Venue Semifinal Liga 2 2023-2024, Terletak di Sumatera dan Papua
-
Dirut PTPP Dipanggil KPK Imbas Dugaan Kasus Korupsi Proyek Stadion Mandala Krida
-
KPK Kembali Tahan Tersangka Korupsi Stadion Mandala Krida
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Ribuan Peserta Padati GBK! Indonesia Domino Tournament 2025 Resmi Bergulir Meriah
-
Jawaban Polos 'Bocah Ajaib' Arimbi Mengapa Pilih Posisi sebagai Opposite
-
Hany Budiarti Siap 'Comeback' di Proliga 2026 usai Punya Momongan? Begini Jawabannya
-
Jakarta Livin Mandiri Rekrut Yolla Yuliana untuk Proliga 2026
-
Mental Baja, Gregoria Mariska Tunjung Melaju ke Semifinal Kumamoto Masters 2025
-
Apriyani Rahayu Ungkap Penyebab Kekalahan atas Pasangan Jepang di Kumamoto Masters 2025
-
Menuju SEA Games 2025: Tim Review Finalisasi Peta Medali Kontingen Indonesia
-
Usai Cetak Sejarah, Menpora Pastikan Dukung Janice Tjen untuk Tampil di Olimpiade 2028
-
Tangerang Hawks Lepas Nikholas Mahesa
-
Indonesia International Challenge 2025: 5 Ganda Campuran Amankan Tempat di Perempat Final