Suara.com - Timnas Atletik Indonesia bakal uji coba di Singapura dengan mengikuti Singapore Open pada 14-17 April nanti sebagai persiapan menuju SEA Games Hanoi, Vietnam, yang akan bergulir 12-23 Mei.
Pelatih kepala timnas atletik Agustinus Ngamel mengatakan kejuaraan ini penting untuk mengukur sejauh mana perkembangan atlet dan akan menjadi bahan evaluasi sebelum mengikuti pesta olahraga dua tahunan di Hanoi nanti.
Dari 23 atlet yang dipersiapkan menuju Vietnam, hanya 12 atlet yang akan turun di Singapura. "Dua atau tiga pekan lalu, kami mendapat undangan dari Singapura. Karena waktunya cukup mepet jadi tidak semua turun di Singapore Open 2022. Hanya disiplin yang recovery-nya bisa cepat saja," kata Agustinus kepada Antara, Selasa malam.
Dia berharap atlet dapat memaksimalkan kejuaraan di Singapura ini karena satu-satunya uji coba skuad Merah Putih di luar negeri.
Dalam persiapan menuju SEA Games Hanoi, skuad atletik Indonesia memang belum tryout di luar negeri. Satu-satunya atlet yang telah merasakan atmosfer kompetisi adalah Lalu Muhammad Zohri yang turun dalam Kejuaraan Dunia Atletik Indoor di Stark Arena, Belgrade, Serbia, 18-20 Maret.
Minimnya kompetisi di luar negeri karena pandemi COVID-19 membuat Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) kesulitan mengirimkan atlet untuk uji coba.
PB PASI juga batal mengirim atlet ke ajang 9th Asian Indoor Athletics Championships yang seharusnya bergulir di Nur Sultan, Kazakhstan, pada 11-13 Februari 2022.
Gelaran tersebut ditunda hingga Februari 2023, padahal Indonesia berencana mengirim tujuh atlet, yakni Lalu Muhammad Zohri, Barik Abrar, Sapwaturrahman, Tyas Murtiningsih, Sri Maya Sari, Maria Natalia Londa, dan Emilia Nova.
Kini, skuad atletik Indonesia mendapat kesempatan bersaing di Singapura, Agustinus berharap semua atlet dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan maksimal.
Baca Juga: Andalkan Pebulu Tangkis Muda, PBSI Target 3 Medali Emas di SEA Games 2021
Pada SEA Games edisi sebelumnya di Filipina pada 2019, Indonesia finis urutan kelima dalam perolehan medali cabang olahraga atletik dengan lima emas, enam perak, dan lima perunggu. Vietnam menjadi negara dengan medali terbanyak yakni 16 emas, 12 perak, 10 perunggu.
Sementara Thailand di bawahnya dengan 12 emas, 11 perak, 12 perunggu. Lalu Filipina dengan 11 emas, delapan perak, delapan perunggu dan Malaysia dengan lima emas, sembilan perak, serta tujuh perunggu.
[Antara]
Tag
Berita Terkait
-
Timnas Futsal Indonesia Tutup 2025 dengan Catatan Gemilang, Raih 2 Gelar
-
Perjalanan Manis Janice Tjen di 2025: Tembus 50 Besar Dunia dan Rajai SEA Games
-
Paradoks Sepakbola: Kisah Manis dan Pahit Indra Sjafri di Ajang Sea Games
-
Erick Thohir Jelaskan Kapan Bonus Medali Emas SEA Games 2025 Cair
-
Minta Atlet Gunakan Bonus dengan Bijak, Erick Thohir: Satu Miliar Banyak Loh
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta