Suara.com - Tim tenis Indonesia mengalihkan fokus ke nomor perorangan usai menyumbang perak dan perunggu pada nomor beregu putra dan beregu putri SEA Games 2021 Vietnam.
Tim tenis putri telah terlebih dahulu memastikan medali perunggu setelah kalah dari tuan rumah Vietnam 0-2 dalam babak semifinal, Sabtu (14/5/2022).
Sementara itu, tim putra harus puas dengan perak setelah bertanding selama sembilan jam melawan Thailand pada babak final.
Kapten tim Merah Putih, Febi Widhiyanto, mengatakan telah memasang strategi tepat untuk menurunkan Christopher Rungkat pada partai tunggal pertama, Muhammad Rifqi Fitriadi pada partai tunggal kedua, lalu duet keduanya pada partai ganda.
Meski tidak dapat meraih emas, Febi mengaku bangga dengan permainan timnya di babak final, dan selanjutnya akan fokus ke nomor perorangan ganda dan tunggal.
"Harusnya kita bisa dapat emas tapi ini games permainan banyak faktor, mental semua diuji, pengalaman diuji, makanya kita juga pemain butuh bertanding di situ ada mental factors," ujar Febi dilansir dari Antara, Senin (16/5/2022).
"Kita akan evaluasi, kita tetap fokus diperorangan, mudah-mudahan lebih bagus."
Pada partai tunggal pertama, Christo berhasil membawa Indonesia unggul 1-0 atas Thailand. Namun, Rifqi harus merelakan Thailand menyamakan kedudukan 1-1 pada partai tunggal kedua yang dimainkannya.
Selanjutnya, duet Christo/Rifqi yang sempat unggul pada set pertama harus berlapang dada saat Thailand mengemas kemenangan.
Baca Juga: Menang dengan Skor Meyakinkan Saat Hadapi Myanmar, Shin Tae-yong Akui Gunakan Taktik Baru
"Sebenarnya enggak ada pengaruh kondisi masih set peratma dan set kedua. Pertandingan ganda memang sulit diprediksi, jadi switch on switch off-nya sulit diprediksi, kadang-kadang dengan satu poin saja kita bisa balik ke bawah, makanya itu butuh pengalaman bertanding," ujar Febi.
Rifqi mengaku kehilangan konsentrasi saat bertanding. Meski begitu, dia bertekad memperbaikinya mental.
"Dan, dari segi teknik mungkin kalau dimatengin servisnya enggak mungkin lagi, cuman dibanyakin latihan di perorangan double sama tunggal," kata Rifqi.
Rifqi akan turun di nomor tunggal putra dan ganda putra bersama Christo. Sementara Christo, selain turun di nomor ganda putra, akan turun di nomor ganda campuran bersama Aldila Sutjiadi berharap dapat mengulang emas SEA Games Filipina 2019.
"Saya ada satu atau dua hari ke depan istirahat bisa lah paling enggak membuat saya lebih baik dari hari ini," ujar Christo, demikian Antara.
Tag
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia Tak Masalah Lawan Malaysia atau Thailand di Semifinal SEA Games 2021
-
Shin Tae-yong Bongkar Taktik Jitu Bawa Indonesia Hancurkan Myanmar
-
Terpopuler: Wisatawan Asal Bekasi Tewas Tersambar Petir, Pelatih Myanmar Doakan Timnas Indonesia U-23 ke Final
-
Serba-serbi SEA Games 2021: Menyambangi Satu-satunya Masjid di Hanoi Vietnam
-
Pernak-pernik SEA Games 2021, Ini Masjid Satu-satunya di Hanoi Vietnam
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Oktober 2025: Banjir 2.000 Gems, Pemain 110-113, dan Rank Up
Pilihan
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
Terkini
-
Skandal! Buat KO Lawan dalam 94 Detik, Petinju Wanita Taiwan Dituding Laki-laki
-
Para Badminton Internasional 2025: 24 Negara Berlaga di Kota Solo
-
Setahun Pemerintahan Prabowo, Kemenpora Fokus Pembinaan Atlet Demi Raih Prestasi Dunia
-
Kemenpora Dorong Peningkatan Sarana dan Prasarana Olahraga yang Layak dan Modern
-
Jumpa Ketua Komisi Olahraga Filipina, Kemenpora Kolaborasi Demi ASEAN Menuju Prestasi Olimpiade
-
Evaluasi Ketat, Enam Pebulu Tangkis Indonesia Terdegradasi dari Pelatnas
-
Indonesia Masters 2025: Kejutan, Mutiara Ayu Puspitasari Permalukan Unggulan Kedua
-
Indonesia Masters 2025: Prahdiska Bagas Shujiwo Targetkan Jadi Juara
-
Pelita Jaya Perpanjang Kontrak Agassi Yeshe Goantara untuk IBL 2026
-
PON Bela Diri 2025 Panen Pujian, Atlet Jateng dan Papua Barat Bersinar