Suara.com - Pemuncak klasemen MotoGP Fabio Quartararo memperingatkan Yamaha lagi setelah bergulirnya balapan uruk di Sirkuit Le Mans.
Dilansir dari Crash, kurangnya kinerja garis lurus M1 membuat pria Prancis ini merasa pesimis untuk bersaing dengan rival, khususnya para penunggang Ducati.
"Saya sama sekali tidak merasa senang dengan balapan saya. Saya mendapati ada tiga kecelakaan di depan saya, jadi posisi saya yang sebenarnya bukan ke-4, itu jauh lebih jauh ke belakang," kata Quartararo.
"Dan bukan untuk kecepatan kami, karena jika Anda memeriksa setiap latihan kami memiliki kecepatan terbaik. Tapi beda cerita saat balapan, segera setelah Anda berada dalam posisi yang Anda tidak dapat menyalip atau memiliki trek yang bersih. Sudah selesai," lanjutnya.
"Dan inilah mengapa saya bahkan tidak marah karena, Anda tahu, saya sudah sedikit terbiasa dengan ini," imbuh juara dunia 2021 ini.
Quartararo bahkan menyebut pembalap muda, Enea Bastianini sebagai kandidat kuat peraih juara dunia MotoGP musim ini.
"Enea adalah satu-satunya orang yang telah memenangkan lebih dari satu balapan tahun ini dan dia memenangkan tiga balapan," kata rekan setim Franco Morbidelli tersebut.
Dan meskipun posisinya di puncak klasemen, pemenang balapan di Portimao ini memperingatkan dia butuh tunggangan dengan performa ekstra untuk dianggap sebagai favorit gelar.
"Tidak, saya bukan favorit, sejauh ini," kata Quartararo.
"Satu-satunya hal yang bisa saya lakukan adalah tidak membuat kesalahan. Jika saya tidak membuat kesalahan, saya bisa berada di sana karena melihat kecepatan kami di Jerez, dengan Pecco kami adalah yang tercepat. Di sini, bagi saya saya adalah yang tercepat, tetapi begitu Anda membuat kesalahan kecil, Anda pergi," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
MotoGP Indonesia: Fermin Aldeguer Jadi Pembalap Termuda Kedua Menangi Seri
-
Insiden di Sirkuit Mandalika, Marc Marquez Terbang ke Madrid untuk Penanganan Cedera
-
Detik-detik Kecelakaan Marc Marquez hingga Alami Patah Tulang Bahu
-
Kondisi Terbaru Marc Marquez Usai Patah Tulang Bahu Kanan di MotoGP Mandalika
-
Marc Marquez dan Pecco Bagnaia Bawa Ducati Lenovo Tim Terbaik MotoGP 2025
-
Resmi! Ini Starting Grid MotoGP Indonesia Setelah Maverick Vinales Mundur
-
Marco Bezzecchi Rajai Sprint Race, Bocah Pacu Jalur Dapat Sepatu Marc Marquez
-
Marco Bezzecchi Gila! Menyalip di Lap Terakhir, Hancurkan Dominasi Ducati di Mandalika
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Mandiri Looping for Life Edukasi 1.000 Siswa Mandalika dan Perkuat UMKM di MotoGP 2025