Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut antusiasme masyarakat terhadap Formula E begitu tinggi. Bahkan cender amata atau merchandise disebutnya sudah laku semua.
Penjualan merchandise yang sudah sold out ini, kata Anies, juga dibarengi juga dengan tingkat pembelian tiket yang tinggi. Saat ini, hanya tersisa tiket untuk menonton hanya tersisa kategori termurah, Ancol Festival.
"Di sirkuit udah sold out. Oh iya merchandise juga semua sold out," ujar Anies di sirkuit Formula E, Ancol, Jakarta Utara, Rabu (1/6/2022).
Menimpali Anies di lokasi yang sama, Co-Founder Formula E, Alberto Longo bahkan mengaku sampai tidak kebagian merchandise karena sudah diborong habis pembeli.
"Saya bahkan enggak dapat kaus," kata Longo.
Terpisah, VP Communication Organizing Committee Formula E Jakarta, Iman Sjafei mengatakan merchandise terdiri dari kaus, topi, mug, kain batik, dan berbagai jenis barang lainnya. Penjualan dilakukan secara online di media sosial dan situs resmi Formula E Jakarta, jakartaeprixofficial.com.
"Sudah dijual online sekitar dua minggu lalu, belum lama ini. Memang antusiasmenya tinggi, jadi sudah sold out," jelas Iman saat dihubungi Suara.com.
Meski penjualan online sudah habis, Iman menyebut nantinya masyarakat bisa membelinya di kawasan sirkuit Formula E. Panitia akan membuka lapak merchandise saat balapan 4 Juni nanti.
"Kalau jumlahnya berapa yang dijual, aku belum tau pasti, cukup banyak sih kalau liat di storage-nya waktu itu. storagenya disimpan di Ancol," pungkasnya.
Baca Juga: Balapan Formula E Jakarta Diprediksi Bakal Lebih Menarik, Ini Alasannya
Arena penonton dibagi ke empat jenis, di antaranya , yakni Ancol Festival, Circuit Festival, Grandstand, serta VIP and VVIP.
Untuk zona Ancol Festival dijual seharga Rp 250.000. Pembeli tiket ini menonton balapan tidak dalam arena sirkuit, melainkan melalui layar LED di tiga titik untuk menonton gelar balapan.
Di lokasi juga tersedia berbagai booth makanan dari UMKM dan pelaku usaha makanan yang bekerja sama. Terdapat tiga titik konser di zona inj, yakni Electric Stage di Dufan, Vibran Stage di Lumba-lumba, dan Suistainable Stage di Pantai Festival.
Untuk konser di Electric Stage diisi oleh Oslo Ibrahim, Oomleo, Kojekrapbetawi. Koser di Vibran Stage diisi oleh No Weekend, Transformer Elite Force, dan Wali. Lalu suistainable Stage diisi oleh Padi Band, The Couch Club, Payung Teduh.
Zona selanjutnya, Circuit Festival yang terletak di sisi timur sirkuit ini dijual seharga Rp450 ribu. Konser musik di lokasi ini bernama Bravery Stage atau arena podium yang diisi oleh NoNation Band, Gigi Band, dan DJ Putri Una.
Selanjutnya, zona Grandstand dijual seharga Rp750.000. Area Grandstand disediakan tribun yang tersebar di delapan titik sepanjang sirkuit. Pembeli tiket bisa dengan bebas masuk dan nonton konser di zona Ancol Festival dan Circuit Festival.
Berita Terkait
-
Anies Blak-blakan Dugaan Kriminalisasi: 19 Kali Gelar Perkara Formula E, Ada yang Datang Minta Maaf
-
Anies Baswedan Sorot Penegakan Hukum: Tom Lembong Korban Kriminalisasi, Saya Alami Sendiri!
-
Formula E Jakarta 2025: Tiket Dibagi Gratis ke Pelajar, Jakpro Bantah Sepi Peminat!
-
Negosiasi Formula E Jakarta Buntu? Jakpro Belum Pastikan Gelaran 2026!
-
Jakarta E-Prix 2025: Rowland Percaya Diri Jadi yang Terbaik
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta