Suara.com - Petinju Ukraina, Oleksandr Usyk memenangi rematch alias pertarungan ulang melawan Anthony Joshua dari Inggris setelah menang angka tipis tetapi sudah cukup memastikan dia mempertahankan gelar kelas berat dunia di Jeddah, Arab Saudi, Minggu (21/8/2022) WIB.
Usyk yang berusia 35 tahun dan pernah mengalahkan Joshua yang waktu itu juara bertahan di London tahun lalu, menghadapi Joshua yang lebih baik tetapi kembali mengalahkannya untuk meretas pertarungan penyatuan gelar melawan petinju Inggris Tyson Fury.
"Saya mengucap syukur kepada Tuhan berkat bantuan yang Dia berikan kepada saya hari ini," kata Usyk kepada penonton di King Abdullah Sports City Arena yang berkapasitas 12.000 penonton.
"Saya mempersembahkan kemenangan ini kepada negara saya, kepada keluarga saya, kepada tim saya dan kepada militer yang membela negara kami," sambungnya seperti dikutip dari AFP, Minggu.
Pertarungan itu ditonton lewat TV free-to-air oleh jutaan warga Ukraina yang hidup di bawah invasi Rusia. Usyk sudah mendaftar angkat senjata demi membela negaranya sebelum menerima tantangan tarung ulang.
Joshua yang marah menyampaikan pernyataan penuh sumpah serapah setelah tarung itu walaupun saat itu di arena juga hadir Putra Mahkota Mohammed bin Salman yang merupakan penguasa de facto negara yang amat religius itu.
[Antara]
Berita Terkait
-
Hasil Tinju Dunia: Kalahkan Tyson Fury, Oleksandr Usyk Rengkuh Juara Kelas Berat Sejati
-
Tinju Dunia: Tyson Fury Siap Bertarung Habis-habisan Lawan Oleksandr Usyk
-
Tinju Dunia: Tyson Fury Tepis Isu Pensiun dan Umumkan Lima Duel Lawan Tiga Petinju
-
Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Bidik Deontay Wilder Jadi Lawan Berikutnya
-
Tinju Dunia: Anthony Joshua Terima Syarat Tarung Lawan Tyson Fury
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
Terkini
-
Indonesia Para Badminton International 2025: Juara Paralympic Bidik Emas di Solo
-
Jonatan Christie Siap Tebus Kegagalan French Open, Waspadai Kiran George di Hylo Open 2025
-
Indonesia Dominasi Lima Besar Ranking Dunia Woodball 2025
-
Pertacami Ukir Sejarah di Asian Youth Games 2025: MMA Indonesia Pulang dengan 4 Perunggu
-
Fajar/Fikri Siaga Hadapi Ancaman Ganda Malaysia di Perempat Final Hylo Open 2025
-
Bulu Tangkis Persembahkan Emas di AYG 2025 Lewat Raihan/Atresia
-
Hylo Open 2025: Singkirkan Chi Yu Jen, Jonatan Christie Melangkah ke Perempat Final
-
Hector Souto: Timnas Futsal Indonesia Antusias Tantang Australia
-
Muhammad Al Imran Sukses Balas Pramod Bhagat, Modal Penting Realisasikan Target Juara
-
Saber Kazemi Alami Mati Otak, Federasi Voli Iran Minta Doa