Suara.com - Petenis nomor satu dunia Iga Swiatek memastikan tempat di semifinal US Open pertamanya setelah meraih kemenangan 6-3 7-6(7/4) atas petenis Amerika Serikat Jessica Pegula, Rabu (7/9/2022) waktu setempat.
Juara French Open itu akan menghadapi Aryna Sabalenka untuk memperebutkan satu tempat di final setelah lolos ke empat besar Grand Slam untuk ketiga kalinya pada 2022.
"Itu akan menjadi pertandingan yang sangat sulit. Akan ada beberapa servis cepat dan pukulan keras, seperti malam ini," kata Swiatek, seperti disiarkan AFP.
Dalam perempat final yang penuh kesalahan, ada 13 kali break servis dan 61 unforced error.
"Sangat berarti berada di semifinal untuk pertama kalinya," ujar Swiatek seperti dimuat Antara.
"Saya sangat senang karena saya telah bekerja sangat keras, tetapi saya menjaga ekspektasi saya tetap rendah."
"Itu adalah pertandingan yang sangat ketat. Saya mencoba mendorongnya ke belakang tetapi dia memberi tekanan pada saya, jadi itulah yang terjadi pada tiebreak."
Swiatek tak ingin menyerah begitu saja pada gim kelima untuk mendapatkan 16 dari 18 poin berikutnya untuk merebut set pembuka dalam waktu 38 menit.
Petenis Polandia berusia 21 tahun dan unggulan kedelapan asal Amerika itu masing-masing melakukan tiga break servis pada delapan gim pertama pada set kedua.
Baca Juga: Top 5 Sport: Capai Semifinal US Open 2022, Ons Jabeur Kembali Cetak Sejarah
Swiatek akhirnya yang mendapatkan break ketujuh, memberi dirinya kesempatan melakukan servis untuk pertandingan itu.
Namun, Pegula bangkit untuk dapat mewujudkan mimpi sebelum kesalahan ganda pada break point pada gim ke-11 memberi Swiatek kesempatan kedua untuk memastikan satu tempat di semifinal.
Unggulan teratas itu gagal lagi saat Pegula menutup break ke-10 untuk mengirim set tersebut ke tiebreak yang kemudian didominasi Swiatek untuk meraih kemenangan ketiga atas petenis Amerika tersebut tahun ini.
Berita Terkait
-
Aldila Sutjiadi Melaju ke Babak Kedua Australian Open, Tumbangkan Petenis Tuan Rumah
-
Debut Sensasional! Janice Tjen Tumbangkan Unggulan di Babak Pertama Australian Open 2026
-
Janice Tjen Masuk Daftar Pemain Hobart International Usai 'WO' di ASB Classic
-
5 Perbedaan Sepatu Padel dan Tenis, Wajib Tahu sebelum Beli
-
Perjalanan Manis Janice Tjen di 2025: Tembus 50 Besar Dunia dan Rajai SEA Games
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Alwi Farhan 'Geprek' Wakil Israel, Amankan Tiket Perempat Final Thailand Masters 2026
-
Pelatih Spanyol Turun Gunung, Transfer Ilmu Padel Kelas Dunia di Jakarta
-
Seleknas PBSI 2026: Intip Daftar Lengkap Calon Bintang Baru Pelatnas Cipayung
-
The Gypsy King Is Back! Tyson Fury Tantang Arslanbek Makhmudov April Mendatang
-
Rivan Nurmulki Balik ke Surabaya Samator? Hadi Sampurno Beri Jawaban Tegas
-
Proliga 2026: Surabaya Samator Andalkan Bintang Baru Lawan Garuda Jaya
-
Surabaya Samator Optimistis Kalahkan Garuda Jaya di Laga Terakhir Putaran Pertama Proliga 2026
-
Kekalahan Raymond/Joaquin di Final Jadi Sorotan
-
Care for Sumut Charity Run: Berlari di GBK untuk Bantu Korban Banjir Sumatera Utara
-
PB Djarum Apresiasi Atlet Berprestasi, Salsabila Zahra Aulia Jadi Bintang Muda Terbaik