Suara.com - Tim bola voli putra berstatus debutan Jakarta STIN BIN masih menempel ketat juara bertahan Jakarta LavAni Allo Bank hingga pekan kedua putaran I PLN Mobile Proliga 2023.
Berdasarkan laman resmi Proliga 2023, Senin (16/1/2023), STIN BIN total mengoleksi 13 poin atau hanya terpaut satu angka dari LavAni yang berada di puncak klasemen sementara. Selama dua pekan terakhir, STIN BIN dan LavAni menjadi tim paling dominan di sektor putra.
STIN BIN tercatat mengantongi empat kemenangan dari lima pertandingan. Dua kemenangan di antaranya diraih pada pekan kedua putaran I di seri Purwokerto, pekan lalu, yakni melawan Palembang Bank SumselBabel dengan skor 3-0 (25-19, 25-16, 25-20) dan Jakarta Pertamina Pertamax dengan skro 3-1 (26-28, 25-22, 25-20, 25-23).
Sedangkan LavAni tercatat sebagai tim yang tak terkalahkan sepanjang dua pekan kompetisi bola voli profesional paling bergengsi ini bergulir.
Pekan lalu, tim yang didirikan Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono ini sukses meraih poin penuh dengan mengalahkan Kudus Sukun Badak dengan skor 3-0 (25-21, 25-15, 25-20) dan Surabaya BIN Samator dengan 3-1 (27-25, 25-13, 23-25, 24-21).
Tim putra lainnya yang berusaha mengejar LavAni dan STIN BIN adalah Surabaya BIN Samator yang musim lalu menjadi runner-up. Secara keseluruhan, Samator mengoleksi 10 poin hasil dari tiga kemenangan dan dua kali kalah.
Sementara posisi keempat ada Jakarta Bhayangkara Presisi dengan sembilan poin, hasil dari tiga kemenangan dari total empat pertandingan.
Lalu di bawahnya ada Jakarta Pertamina Pertamax dengan lima poin, Jakarta BNI 46 mengoleksi empat poin), Palembang Bank SumselBabel dengan empat poin, dan Kudus Sukun Badak di dasar klasemen dengan belum meraih poin.
Pada sektor putri, perubahan klasemen sementara terjadi. Jakarta Pertamina Fastron berhasil menggeser posisi tim juara bertahan Bandung bjb Tandamata yang pada pekan pertama berada di puncak klasemen.
Baca Juga: Hasil Lengkap Proliga 2023 di Purwokerto: LavAni dan STIN BIN Sapu Bersih Pekan Kedua Putaran I
Dua kemenangan yang diraih Pertamina Fastron pada pekan kedua putaran I, pekan lalu, mengantarkan di urutan pertama dengan total 10 poin, hasil tiga kemenangan dan satu kali kalah.
Sementara Bandung bjb Tandamata tergusur di urutan kedua dengan enam poin, hasil dari dua kemenangan dan satu kali kalah. Poin tersebut sama dengan Jakarta BIN yang hanya kalah secara rasio kemenangan set.
Lalu Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia di urutan keempat dengan dua poin, hasil dari dua kemenangan dan dua kali kalah. Di bawahnya ada Jakarta Popsivo Polwan juga dengan dua poin, hasil dari satu kemenangan dan dua kali kalah.
Jakarta Elektrik PLN sejauh ini belum mampu berbuat banyak dengan berada di dasar klasemen dengan satu poin usai kalah dalam tiga laga secara beruntun.
Perjalanan tim peserta Proliga 2023 masih panjang. Semua tim masih memiliki kesempatan untuk bisa melaju ke final four. Putaran I juga masih menyisakan pekan ketiga di Gedung PSCC, Palembang, Sumatera Selatan, 19-22 Januari.
Setelah itu, tim peserta akan melanjutkan perjalanan dengan menghadapi putaran II yang juga bergulir selama tiga pekan mulai 4 Februari hingga 19 Februari.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
- Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
Pilihan
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
Terkini
-
Jakarta Livin Mandiri Rekrut Yolla Yuliana untuk Proliga 2026
-
Mental Baja, Gregoria Mariska Tunjung Melaju ke Semifinal Kumamoto Masters 2025
-
Apriyani Rahayu Ungkap Penyebab Kekalahan atas Pasangan Jepang di Kumamoto Masters 2025
-
Menuju SEA Games 2025: Tim Review Finalisasi Peta Medali Kontingen Indonesia
-
Usai Cetak Sejarah, Menpora Pastikan Dukung Janice Tjen untuk Tampil di Olimpiade 2028
-
Tangerang Hawks Lepas Nikholas Mahesa
-
Indonesia International Challenge 2025: 5 Ganda Campuran Amankan Tempat di Perempat Final
-
Indonesia International Challenge 2025: 7 Tunggal Putra Tuan Rumah Melaju ke Perempat Final
-
Mesin Catur Ibu Kota Kian Panas! DKI Pertahankan Gelar Juara Umum Kejurnas 2025
-
Domino Bisa Naik Kelas Jadi Olahraga Prestasi Lewat IDoT 2025