Suara.com - Sebanyak 2 pebulu tangkis Indonesia meninggal dunia selama sebulan terakhir. Terbaru ada tunggal putra Indonesia, Syabda Perkasa Belawa, yang meninggal dunia.
Kabar ini dibagikan oleh PSBI melalui akun Instagram dan Twitter mereka, Senin (20/3/2023).
"Keluarga besar PP PBSI mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya salah satu atlet muda Indonesia, Syabda Perkasa Belawa (21 tahun) dalam kecelakaan di tol Pemalang (Jawa Tengah), Senin (20/3/2023) dini hari." tulis keterangan PBSI dalam akun Twitter, @INA_Badminton.
Meninggalkan Syabda tentu menjadi kehilangan besar buat bulu tangkis Indonesia, pasalnya sosok berusia 22 tahun tersebut dinilai sebagai regenerasi tunggal putra Indonesia.
Sosoknya tengah naik daun berkat debut yang mengagumkan setelah menjadi pahlawan kemenangan atas Korea Selatan pada ajang Thomas Cup 2022.
Syabda Perkasa Belawa juga menyabet gelar juara Malaysia International Series 2022 setelah berhasil mengalahkan wakil China Lei Lan Xi pada November 2022 silam.
Syabda Perkasa Belawa merupakan pebulu tangkis binaan dari PB Djarum Kudus. Ia berlatih di sana sejak 2013. Pebulutangkis kelahiran 25 Agustus 2001 ini lalu pada 2018 bergabung ke Pelatnas bulu tangkis.
Pada tahun 2023, Syabda sebetulnya memulai dengan apik dengan menjuarai Iran Fajr Internasional dengan mengalahkan pemain Malaysia, Justin Hoh.
Meninggalnya Syabda Perkasa Belawa menyusul kepergian dari atlet putri Indonesia, Az-Zahra Putri Dania, yang meninggal dunia pada 27 Februari lalu karena sakit.
Baca Juga: PBSI Ungkap Syabda Perkasa Belawa Kecelakaan di Tol Pemalang Senin Dini Hari
Dania yang bermain di sektor ganda campuran, sempat mempersembahkan medali perunggu buat tim junior Indonesia di ajang Piala Suhandinata 2022 di Spanyol.
Az Zahra Putri Dania merupakan atlet bulutangkis kelahiran Bogor, 28 Juli 2004.
Dia bergabung di klub Eng Hian Badminton Academy dan sempat menimba ilmu di SKO Ragunan sejak kelas 1 SMP hingga lulus SMA.
Dania menembus pelatnas PBSI pada 2022. Dia lolos ke Cipayung usai jadi juara seleksi nasional di nomor ganda campuran taruna bersama Rafli Ramanda.
Kontributor: Aditia Rizki
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
PERBASI Resmi Lantik 9 DPD, Budisatrio Tekankan Pentingnya Kompetisi Berjenjang
-
Ditikung Chou Tien Chen di Australian Open, Alwi Farhan Target Bangkit di SEA Games 2025
-
Ana/Trias Melesat ke Semifinal Australian Open 2025, Ganda Jepang Dibuat Tak Berkutik
-
Rachel/Febi Jinakkan Apri/Fadia, Amankan Tiket Semifinal Australian Open 2025
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji
-
Resmi! Daftar 22 Atlet Renang Indonesia yang Akan Berjuang di SEA Games 2025
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 9 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Perempat Final
-
Hasil Tenis ITF M15: Rifqi Fitriadi Melaju ke Perempat Final ITF M15 Kuala Lumpur