Suara.com - Atlet bola voli putri Yolla Yuliana mengaku sempat mengalami sedikit kesulitan untuk beradaptasi dengan pelatihan di tim nasional saat ia dipanggil kembali memperkuat timnas untuk ajang AVC Challenge Cup 2023.
Hal itu disebabkan Yolla kesulitan mendapatkan tempat berlatih yang layak, sehingga atlet 29 tahun itu lebih banyak melakukan latihan kebugaran ketimbang latihan dengan menggunakan bola.
"Sulit banget. Hari pertama sulit banget. Sejujurnya, karena untuk cari tempat latihan yang proper di Bandung agak susah. Jadi memang dari dua bulan itu nge-gym saja. Jadi memang agak kaku sedikit ototnya," kata Yolla saat ditemui usai acara konferensi pers AVC Challenge Cup 2023 di Jakarta, Selasa sore.
Yolla tidak dibawa serta tim bola voli putri Indonesia yang meraih medali perunggu pada SEA Games 2023 Kamboja, Mei, sehingga saat dipanggil membela timnas, ia merasa mendapatkan banyak dukungan dari para penggemar bola voli Tanah Air.
"Memang karena kemarin SEA Games tidak masuk, jadi seperti lebih "ih akhirnya Ibu," kan aku dipanggilnya sekarang ibu ya, di sosial media. Akhirnya ibu kembali lagi di timnas. Semangat membawa nama baik Indonesia! Jadi lebih banyak yang menyemangati karena kemarin absen," tutur atlet yang membela Jakarta Pertamina Fastron pada Proliga 2023 itu.
Ia juga menyatakan tidak sakit hati dengan keputusan tim untuk tidak membawanya ke SEA Games 2023 dan memilih untuk membayar lunas kepercayaan yang kembali diberikan kepadanya kali ini.
"Mungkin ada bagusnya untuk rotasi juga. Ada bagusnya untuk Indonesia. Regenerasi. Aku juga sudah membela timnas dari 2013. Jadi aku juga masih support program untuk regenerasi ini. Sekarang saya dapat kesempatan lagi, saya akan buktikan," ujar Yolla.
Timnas bola voli putri Indonesia menghuni Pul A, bersama Filipina dan Makau pada AVC Challenge Cup 2023. Untuk target jangka pendek, PP PBVSI berharap tim tersebut dapat lolos sampai semifinal.
Meski demikian, Yolla memilih untuk menatap lawan satu demi satu sebelum menetapkan target tertinggi yakni lolos dari fase pul dengan mengungguli Filipina dan Makau.
"Untuk di pul kita, ada Filipina dan Makau. Tidak mau takabur cuma memang harus optimistis, karena kan balik lagi di SEA Games kita selalu menang atas Filipina dan Makau mungkin bisa kita atasi, karena memang tidak pernah ketemu juga, dan mungkin karena permainan kita sekarang sudah cepat ya," pungkasnya. (Antara)
Baca Juga: Pulih dari Cedera, Viktor Axelsen Tampil Ganas di Babak Pertama Indonesia Open 2023
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Ginting dan Jafar/Felisha Absen di Thailand Masters 2026, Indonesia Tetap Turunkan Kekuatan Penuh
-
Apparel Timnas Indonesia Lebarkan Sayap Gandeng VR46 Tiga Tahun
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
Tiga Kunci Keberhasilan Para Judo Indonesia Sikat Semua Emas di ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: Rebut Tujuh Emas, Jendi Pangabean Buktikan Konsistensi dan Dukungan Keluarga
-
Terkesima, BWF Puji Antusias Penonton di Indonesia Masters 2026
-
Regenerasi Terlihat, PBSI Bangga dengan Performa Pemain Muda di Indonesia Masters 2026
-
Alwi Farhan Bidik Level Elite Dunia usai Sabet Gelar Indonesia Masters 2026
-
Sapu Bersih Putaran Pertama, LavAni Kunci Gelar Juara Paruh Musim Proliga 2026
-
Perkasa, Pelita Jaya Belum Terkalahkan di IBL 2026