Suara.com - Ganda campuran Indonesia Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti terhenti di babak 16 besar Korea Open 2023 setelah dikalahkan wakil China Zheng Si Wei/Huang Ya
Pada laga babak 16 besar di Jinnam Stadium, Yeosu, Korea Selatan, Kamis (20/7/2023), Praveen / Melati dikalahkan wakil China sekaligus peringkat satu dunia Zheng /Huang dengan skor 16-21, 17-21.
Praveen / Melati mengatakan pengalaman dan progres hingga babak 16 besar Korea Open dapat menjadi bekal mereka menjelang Japan Open, pekan depan.
“Kami selalu belajar lebih baik di setiap pertemuan melawan siapa pun. Hari ini dibandingkan saat pertemuan di Dubai lalu, kami bisa meladeni permainan mereka tapi memang belum cukup,” ungkap Praveen dalam rilis resmi PBSI seperti dimuat Antara.
Dia mengatakan bersama Melati telah berusaha mengejar pasangan China dan kembali ke level atas. Pasangan Indonesia bahkan sempat mengimbangi Zheng/Huang pada gim pertama dan kedua.
"Tapi setelah itu mereka cepat sekali mengganti pola dan kami agak terlambat membaca itu. Ini jadi catatan kami ke depan. Masih ada waktu untuk memperbaiki jelang Japan Open minggu depan,” kata Praveen.
Di sisi lain, Melati mengatakan tidak adanya pelatih yang mendampingi mereka ketika berlaga memang mempengaruhi performa mereka. Namun, Melati mengatakan terus berusaha berkomunikasi dengan rekannya demi mendapatkan pola permainan dan strategi terbaik saat menghadapi lawan.
“Tidak ada pelatih yang mendampingi memang berpengaruh tapi tadi kami siasati dengan terus komunikasi saja. Saya sama Jordan saling mengingatkan terus karena kami harus siap dengan keadaan apa pun,” kata Melati.
“Dapat bye di babak 32 besar kemarin ada untung dan ruginya juga. Untungnya ke babak 16 besar tanpa bertanding tapi ruginya tadi kami masih harus meraba kondisi lapangan, arah angin dan sebagainya,” imbuhnya.
Sementara itu, Indonesia menurunkan enam wakil di babak 16 besar Korea Open. Selain Praveen/Melati, ada ganda campuran Indonesia lainnya yaitu Dejan Ferdinansyah/Gloria E Widjaja.
Baca Juga: Welber Jardim Belum Gabung TC Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti Ungkap Alasannya
Lalu untuk ganda putra ada Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. Lebih lanjut, tunggal putri diwakili oleh Putri Kusuma Wardani dan Gregoria Mariska Tunjung.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Hasil Proliga 2026: Jakarta Popsivo Polwan Bungkam Yolla Yuliana Cs!
-
Revans Alwi Farhan, Ubed ke Final Thailand Masters 2026
-
Raymond/Joaquin Siap Tampil Habis-habisan Lawan Senior di Final Thailand Masters 2026
-
Tercipta All Indonesian Final, Sektor Ganda Putra Kunci Gelar Juara Thailand Masters 2026
-
Hasil Proliga 2026 Seri Gresik Hari Ini: Megatron Menggila, Pertamina Enduro Hajar Medan Falcons
-
Hasil Proliga 2026 Putri Hari Ini: Poppy Aulia Bawa Electric PLN Gilas Popsivo Polwan
-
Aihi Takano Ikut Serta, Indonesia Womens Open 2026 Resmi Bergulir di BSD
-
Awal Musim Sempurna, Bernard Van Aert Raih Medali Emas di Track Asia Cup India
-
Ana/Trias Singkirkan Unggulan Teratas, Sukses Melaju ke Semifinal Thailand Masters 2026
-
Tunggal Putra Indonesia Pastikan Satu Tempat di Final Thailand Masters 2026