Suara.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto mendapatkan kemenangan mengejutkan pada babak pertama Korea Open 2023 karena lawan mereka mendadak mundur dari laga akibat cedera.
Pada pertandingan di Yeosu, Korea Selatan, Rabu (19/7/2023), Fajar / Rian yang melawan pasangan tuan rumah Ko Sung Hyun / Shin Baek Cheol baru sama-sama mengemas poin imbang 1-1.
Namun, tak lama kemudian Shin mengalami cedera sehingga harus menyudahi pertandingan.
"Kami tidak menyangka Shin Baek Cheol masih mengalami cedera dan tadi harus mundur. Kami berharap dia lekas pulih dan bisa kembali bertanding," kata Rian dalam rilis resmi PBSI, Rabu.
Akibat hasil tak terduga dari laga berdurasi dua menit tersebut, pasangan unggulan pertama itu pun melaju ke babak 16 besar turnamen BWF Super 500 tersebut.
"Bersyukur alhamdulillah bisa ke babak 16 besar. Positifnya kami bisa simpan tenaga untuk besok tapi di sisi lain kami tidak bisa banyak beradaptasi dengan lapangan pertandingan," ujar Rian menambahkan.
Untuk babak kedua, Kamis (20/7), Fajar/Rian akan menghadapi ganda putra asal Taiwan Lu Ching Yao/Yang Po Han.
Duo Indonesia itu mengaku sudah mewaspadai Lu/Yang sejak awal, tidak hanya karena pola permainan mereka yang agresif, namun juga karena Fajar/Rian belum punya banyak modal untuk beradaptasi di lapangan.
Apalagi pada babak pertama, Lu/Yang sudah lebih dulu menyingkirkan ganda putra Indonesia, Selasa (18/7).
Baca Juga: Korea Open 2023: Putri KW Jalani Laga Sengit Menuju 16 Besar
"Jadi besok harus ekstra waspada melawan Lu Ching Yao/Yang Po Han. Selain karena adaptasi yang belum maksimal, mereka kemarin bisa mengalahkan Leo (Rolly Carnando)/Daniel (Marthin). Pastinya itu jadi modal dan motivasi yang lebih besar melawan kami," tutur Rian.
Sementara itu, satu-satunya tunggal putra Indonesia yang turun di Korea Open yaitu Chico Aura Dwi Wardoyo langsung terhenti pada babak pertama, Rabu.
Chico ditundukkan pebulu tangkis Jepang Koki Watanabe setelah berjuang selama 59 menit dan mencatatkan skor akhir 21-19, 19-21, 11-21.
Berita Terkait
-
Link Live Streaming Indonesia Masters 2026 Hari Ini, Perang Saudara Fajar/Fikri vs Raymond/Joaquin
-
Jadwal Indonesia Masters 2026 Hari Ini: Duel Sesama Wakil Garuda Pastikan Satu Tiket Semifinal
-
Leo/Bagas Bersua Fajar/Fikri di Babak 16 Besar Indonesia Masters 2026
-
Debut di Istora Sebagai Ganda Baru, Shohibul Fikri Ungkap Kesan Berpasangan dengan Fajar Alfian
-
Tembus 6 Besar Dunia dalam 6 Bulan, Fajar/Fikri Bidik Tahta Tertinggi di Malaysia Open 2026
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
ASEAN Para Games 2025: Indonesia Sudah Dapatkan 102 Emas, Masih Akan Bertambah Lagi
-
Hasil Proliga 2026 Putra: Juara Bertahan Kembali Tersungkur, Garuda Jaya Menang Dramatis 3-2
-
Kontingen Indonesia Soroti Adanya Pelanggaran Regulasi di ASEAN Para Games 2025
-
Target 5 Emas Terpenuhi, Indonesia Bidik Juara Umum Para Bulu Tangkis di ASEAN Para Games 2025
-
Proliga 2026 Putri Memanas! Berikut Klasemen dan Daftar Top SKor Terbaru
-
Arah Angin Gagalkan Langkah Jafar/Felisha ke Final Indonesia Masters 2026
-
Kisah Inspiratif Eliana: Dari Buruh Cuci Kini Raih Emas ASEAN Para Games 2025
-
UPDATE ASEAN Para Games 2025: Indonesia di Peringkat Kedua, Debutan Jadi Sumber Kejutan Medali
-
Tahan Sakit dan Emosi, Alwi Farhan Tembus Semifinal Indonesia Masters 2026 Lewat Drama Comeback
-
Pecah Telur! Jakarta Livin Mandiri Akhirnya Raih Kemenangan Perdana di Proliga 2026