Suara.com - Bintang Philadelphia 76ers Joel Embiid mempertontonkan penampilan luar biasa dengan mencetak 70 poin saat timnya mengalahkan San Antonio Spurs dengan skor akhir 133-123 di Wells Fargo Center Philadelphia, Selasa (23/1/2024) WIB.
Embiid mencetak rekor poin di tim Philadelphia dengan 70 poin, juga merupakan poin terbanyak di NBA musim ini.
Embiid berhasil mencetak angka lewat 24 bola dari 41 upaya tembakan di permainan terbuka. Dia juga menciptakan 21 poin dari 23 kesempatan tembakan free throw. Lebih lagi, Embiid juga mencetak rekor tertinggi dalam kariernya dengan 18 rebound.
Dia memecahkan rekor pemain Hall of Fame dari 76ers Wilt Chamberlain dengan 68 poin, yang dibuat pada 16 Desember 1967.
“Saya sebenarnya marah pada diri sendiri karena saya melewatkan banyak tembakan mudah yang saya lakukan sepanjang musim,” kata Embiid seperti dikutip dari laman resmi NBA seperti dimuat Antara.
Wilt Chamberlain bermain untuk Philadelphia Warriors ketika dia mencetak rekor NBA dengan 100 poin.
“Jelas, Wilt telah mencapai banyak hal,” kata Embiid.
Embiid yang menjadi pemain NBA All-Star sebanyak enam kali dan didaulat sebagai MVP NBA 2023, telah mencetak setidaknya 30 poin dalam 21 pertandingan berturut-turut. Dari penampilannya itu, 76ers telah menang enam kali berturut-turut.
Sementara pemain pemula yang sudah menjadi bintang dari San Antonio Spurs, Victor Wembanyama menyumbang 33 poin dan 7 rebound dalam 29 menit waktu bermainnya. Ini kali pertama Wemby bertemu dengan Embiid. Namun Spurs yang mulai bermain baik untuk mengumpulkan kemenangan, kembali harus kalah membuat catatan hanya 5 menang dan 19 kalah di laga tandang.
Baca Juga: Timnas Indonesia vs Jepang, Shin Tae-yong Ingin Buktikan Skuad Garuda Bukan Tim Lemah
Selanjutnya, Spurs akan menjamu Oklahoma City pada Kamis (25/1), dan 76ers akan melawan Indiana Pacers di hari yang sama.
Berikut hasil pertandingan NBA lainnya:
Magic 99-126 Cavaliers
Pistons 113-122 Bucks
Raptors 100-108 Grizzlies
Timberwolves 125-128 Hornets
Mavericks 110-119 Celtics
Suns 115-113 Bulls
Kings 122-107 Hawks
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
Tiga Kunci Keberhasilan Para Judo Indonesia Sikat Semua Emas di ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: Rebut Tujuh Emas, Jendi Pangabean Buktikan Konsistensi dan Dukungan Keluarga
-
Terkesima, BWF Puji Antusias Penonton di Indonesia Masters 2026
-
Regenerasi Terlihat, PBSI Bangga dengan Performa Pemain Muda di Indonesia Masters 2026
-
Alwi Farhan Bidik Level Elite Dunia usai Sabet Gelar Indonesia Masters 2026
-
Sapu Bersih Putaran Pertama, LavAni Kunci Gelar Juara Paruh Musim Proliga 2026
-
Perkasa, Pelita Jaya Belum Terkalahkan di IBL 2026
-
Indonesia Masters 2026: Raymond/Joaquin Kalah di Final, Gelar Ganda Putra Jatuh ke Malaysia
-
Kata-kata Alwi Farhan Usai Akhiri Puasa Gelar Tunggal Putra Indonesia Masters 2026