Sport / Raket
Jum'at, 16 Januari 2026 | 10:01 WIB
Putri KW saat di Japan Open 2025. [Dok. PBSI]
Baca 10 detik
  • Putri Kusuma Wardani melaju ke perempat final India Open 2026 setelah mengalahkan Line Kjaersfeldt.
  • Pertandingan berlangsung tiga gim di New Delhi pada hari Kamis, berakhir dengan skor 15-21, 21-9, 21-18.
  • Di perempat final, Putri KW dijadwalkan akan menghadapi unggulan dunia asal Korea Selatan, An Se Young.

Suara.com - Tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani alias Putri KW memastikan langkah ke perempat final BWF World Tour Super 750 India Open 2026 setelah melalui laga ketat melawan wakil Denmark, Line Kjaersfeldt.

Bermain di Indira Gandhi Sports Complex, New Delhi, Kamis, Putri harus menjalani pertandingan tiga gim sebelum akhirnya menang dengan skor 15-21, 21-9, 21-18 dalam durasi 1 jam 2 menit.

“Line cukup bermain baik hari ini dengan serangan-serangan yang dia punya, dia pakai untuk menyulitkan saya dan dia mencoba untuk membatasi bola atas dan menguasai setengah lapangan ke depan,” kata Putri KW dalam keterangan resmi PP PBSI usai laga.

Putri menghadapi tekanan sejak awal pertandingan. Kjaersfeldt tampil dominan pada gim pertama dan mampu mengontrol permainan. Putri tertinggal 7-11 saat interval dan gagal mengejar ketertinggalan hingga gim pembuka berakhir dengan skor 15-21.

Situasi berubah pada gim kedua. Putri meningkatkan tempo permainan dan mulai tampil lebih menyerang. Meski sempat tertinggal di awal gim, ia mampu membalikkan keadaan dan menutup interval dengan keunggulan 11-8.

“Gim kedua diingatkan pelatih untuk masuk dulu, safe dulu karena kondisi lapangan yang lebih berangin dari hari pertama lalu,” ujarnya.

Selepas interval, Putri tampil semakin dominan. Ia mencetak sembilan poin secara beruntun dan membuat Kjaersfeldt kesulitan mengembangkan permainan. Gim kedua pun menjadi milik Putri dengan skor telak 21-9.

Pertarungan kembali berjalan ketat pada gim ketiga. Kjaersfeldt mencoba menekan melalui variasi penempatan bola, namun Putri mampu menjaga konsistensi. Wakil Indonesia itu unggul 11-4 saat interval dan sempat menjauh dengan skor 15-5.

Kjaersfeldt sempat memperkecil jarak poin, tetapi Putri tetap mampu mengendalikan permainan hingga mengunci kemenangan 21-18.

Baca Juga: Sabar/Reza Beberkan Penyebab Tersingkir dari India Open 2026

“Gim ketiga setelah poin 20 memang saya ada menurunkan sedikit tensinya dan itu membuat Line banyak dapat poin dan hampir menyamakan kedudukan. Saya juga terlalu terburu-buru untuk menyelesaikan. Pelajaran untuk tidak terulang lagi,” katanya.

Kemenangan tersebut mengantar Putri Kusuma Wardani ke babak perempat final India Open 2026. Pada fase berikutnya, ia dijadwalkan menghadapi tunggal putri terbaik dunia, An Se-young.

“Saya akan mencoba mengeluarkan semua permainan yang ada. Semoga rezekinya bisa ngalahin dia besok. Modal bagus bisa curi satu gim di World Tour Finals kemarin,” ujarnya.

(Antara)

Load More