Tekno / Internet
Senin, 20 Juni 2016 | 19:36 WIB
Ilustrasi antivirus. (Free Digital Photos/Stuart Miles)

Suara.com - Internet adalah sarang berbahaya bagi masuknya berbagai virus. PC merupakan salah satu perangkat yang kerap jadi incaran para peretas untuk "mencuri' berbagai data pribadi Anda.

Hal utama yang perlu dilakukan adalah menyiapkan pertahanan paling ampuh untuk "membunuh" berbagai ancaan virus yang datang. Ada banyak perangkat lunak antivirus gratis untuk melindungi dari bencana tersebut, namun tidak semua paket keamanan benar-benar aman. Berikut beberapa antivirus yang bisa diandalkan namun bisa diperoleh secara gratis.

1. Avira Free Antivirus

Antivirus ini cepat, ramah dan efektif, dengan menambahkan perlindungan pelacakan online. Jika pengguna yang tersebar dimana pun bertemu dengan virus baru, semua pengguna Avira mampu mendeteksinya.

Avira tidak memberikan terlalu banyak petunjuk dan peringatan, dapat mengidentifikasi aplikasi yang tidak diinginkan dan mencapai 100% deteksi per malware. Hal ini juga dilengkapi dengan ekstensi browser opsional yang dapat mencegah situs pelacakan Anda online.

2. Bitdefender Antivirus Free Edition

Perangkat lunak satu ini merupakan salah satu antivirus gratis terbaik dengan menawarkan kecepatan serta perlindungan. Beberapa program antivirus kerap muncul secara pop up untuk memberitahu tentang update terbaru atau jika potensi ancaman mereka sudah berhenti. Tapi tidak dengan BitDefender Antivirus Free Edition.

Perangkat lunak antivirus ini mengintai diam-diam dan mengeluarkan berbagai "jurus" yang diperlukan. Bitdefender Antivirus Free Edition bebas iklan, bebas perawatan dan ringan dalam beroperasi sehingga tidak memperlambat PC Anda.

3. AVG AntiVirus Free 2016

Antivirus satu ini salah satu yang paling banyak digunakan. Pindai link serta berbagai file user-friendly, PC serta ponsel Anda jika itu terinfeksi. AVG Antivirus Free 2016 gratis dapat memberikan perlindungan saat mengunduh, enkripsi data dan firewall untuk membuat ancaman online berlebihan, tapi edisi gratis standar AVG menawarkan banyak perlindungan. (Tech Radar)

Load More