Suara.com - Samsung pada pekan ini mengumumkan akan menunda pengiriman telepon seluler pintar terbarunya, Galaxy Note 7. Sayang raksasa teknologi asal Korea Selatan itu tak mengungkap alasannya dengan jelas.
"Pengiriman Galaxy Note 7 untuk sementara ditunda, karena adanya inspeksi tambahan," kata Samsung seperti dikutip BBC.
Beberapa media di Korsel, Amerika Serikat, dan Eropa melaporkan bahwa keputusan untuk menunda pengiriman itu karena beberapa pengguna Galaxy Note 7 mengeluhkan ponsel mereka meledak saat baterainya sedang diisi ulang.
Samsung Galaxy Note 7 memang telah dijual di beberapa negara, termasuk di Amerika Serikat dan Korsel sejak 19 Agustus silam. Samsung sendiri mengatakan sedang meneliti laporan-laporan tersebut.
Kantor berita Yonhap News sebelumnya melaporkan bahwa setidaknya ada enam konsumen yang mengaku bahwa Galaxy Note 7 mereka terbakar atau meledak saat sedang diisi ulang sejak 24 Agustus lalu.. Foto dan video Galaxy Note 7 yang hangus terbakar juga beredar luas di media-media sosial.
Di AS, seorang pengguna YouTube bernama Ariel Gonzales, menggungah gambar Galaxy Note 7 miliknya yang telah hangus terbakar. Ia mengatakan bahwa ponsel anyarnya itu terbakar saat ia mencabut charger. Ia mengaku charger yang digunakan adalah asli keluaran Samsung.
Gonzales mengatakan bahwa api yang muncul dari Galaxy Note 7 juga membakar karpet di kediamannya. Ia sendiri tak menderita cedera.
Adapun baterai yang digunakan pada Galaxy Note 7 diproduksi oleh Samsung SDI, salah satu anak usaha Samsung. (BBC/AP)
Berita Terkait
-
Samsung Janjikan AI Lebih Canggih, Performa Gahar, dan Sensor Kamera Baru di Galaxy S26
-
Samsung Galaxy S26 Edge Masih Hidup! Bocoran More Slim Bikin Penasaran
-
One UI 8.5 Ditunda Gara-Gara Galaxy S26 Plus? Ini Penjelasan Lengkapnya!
-
Setelah Samsung, Giliran Oppo Gandeng Google buat Teknologi AI
-
7 HP Samsung Terbaik 2025: Spek Gahar, Harga Mulai 1 Jutaan!
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Google Doodle Peringati Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional, Ini Maknanya
-
Unisoc T7250 vs MediaTek Helio G81, Bagus Mana?
-
Cari Smartwatch yang Cocok untuk iPhone selain Apple Watch? Cek Rekomendasi Keren Ini
-
Spesifikasi Redmi Pad 2 Pro, Tablet Xiaomi Resmi ke RI dengan Baterai 12.000 mAh
-
Daftar Harga iPhone Terbaru November 2025, Setelah iPhone 17 Rilis Banyak yang Dapat Diskon
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
25 Kode Redeem FF Hari Ini 5 November 2025: Skin Evo Gun Gratis Di Depan Mata
-
22 Kode Redeem FC Mobile 5 November 2025: Banjir Hadiah Rank Up dan Pemain Bintang Gratis
-
Terjemahan Langsung di AirPods Masuk ke Uni Eropa, Kapan Giliran Indonesia?
-
Review Realme 15T 5G: Desain BIkin Pangling, Punya Baterai Jumbo 7.000 mAh