Suara.com - Dongeng tentang ayam bertelur emas mungkin sudah sering Anda dengar. Tetapi bagaimana dengan kisah seekor penyu yang mengeluarkan ratusan keping koin?
Kisah ini nyata, bukan dongeng, dan terjadi di Thailand. Sayangnya, kisah ini adalah sebuah cerita sedih.
Para dokter hewan di Bangkok, pada Senin (6/3/2017), telah mengeluarkan 915 keping koin logam dari dalam perut seekor penyu yang hidup dalam sebuah kolam di kota Sri Racha.
Ratusan koin itu masuk dalam tubuh penyu betina berusia 25 tahun tersebut karena kolam tempatnya hidup menjadi tempat ritual membuang koin oleh warga lokal dan para turis. Warga Thailand percaya bahwa melemparkan koin kepada penyu bisa memberikan umur panjang.
Tetapi ritual itu justru membuat hidup Bank, nama penyu malang tersebut, terancam. Akibat menelan ratusan koin, muncul benjolan berbobot 5kg di perutnya. Benjolan itu bahkan membuat tempurung penyu itu retak dan memicu infeksi pada organ tubuhnya.
Lima orang dokter hewan dari Universitas Chulalongkorn, Bangkok telah melakukan operasi pada Senin dan berhasil mengeluarkan ratusan koin tersebut. Beberapa koin sudah berkarat saat diangkat dari tubuh Bank.
"Hasil operasi ini memuaskan. Kini tergantung pada binatang itu, seberapa kuat ia bisa pulih," kata Pasakorn Briksawan, salah satu dokter hewan yang mengoperasi Bank.
Bank sendiri dibawa untuk dirawat oleh para dokter hewan oleh angkatan laut Thailand, pihak yang pertama kali mengetahui penderitaan penyu tersebut.
Para dokter mengetahui adanya ratusan koin di dalam tubuh Bank setelah melakukan pemeriksaan menggunakan pemindai 3 dimensi (3D). Selain koin, mereka juga menemukan dua mata kail dalam tubuh penyu itu.
Berita Terkait
-
Masyarakat Sukamade: Penjaga Konservasi Penyu di Pantai Selatan Banyuwangi
-
Dari Pesisir Malang Selatan, Cerita tentang Penyu dan Kesadaran
-
Konservasi Penyu di Pantai Sukamade Banyuwangi yang Menginspirasi
-
Aksi Penyu-lamat 2025, Telkom Edukasi Sampah dan Selamatkan Penyu di Pantai Pelangi
-
Konservasi Penyu di Barru Justru Jadi Sumber Cuan Baru Warga Pesisir
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
5 HP Lipat Termurah 2026 dengan Desain Futuristik dan Spek Dewa
-
50 Kode Redeem FF Malam Ini 25 Januari 2026 Spesial Skin Jujutsu Kaisen
-
Redmi Note 15 Pro 5G vs Redmi Note 14 Pro 5G: Upgrade Baterai Jumbo, Apakah Lebih Worth It?
-
5 Rekomendasi Tablet Layar AMOLED untuk Game dengan Spek Dewa
-
Link Nonton Live Streaming Final M7 Mobile Legends: Alter Ego Tantang Aurora Gaming
-
31 Kode Redeem FC Mobile Malam Ini 25 Januari 2026, Ada Bocoran CR7 OVR 117
-
Redmi Note 15 5G vs Redmi Note 14 5G: Mana yang Paling Worth It di Harga Rp3 Jutaan?
-
Wi-Fi 8 Segera Tiba, MediaTek Filogic 8000 Janjikan Koneksi AI Lebih Stabil
-
Cara Klaim Kode Redeem TheoTown Terbaru untuk Dapat Berbagai Hadiah
-
Cara Cek FUP IndiHome Terbaru, Mudah Lewat Aplikasi dan SMS